Angkat Berat Rebut Emas Pertama

img
Lifter angkat berat Lampung Viki Aryanto merebut medali emas di kelas 66 kg putra PON XX

MOMENTUM, Jayapura--Lifter angkat berat Viki Aryanto berhasil menambah perbendaharaan medali untuk kontingen Lampung di PON XX Papua, Senin (11-10-2021).

Turun di kelas 66 kg putra, Viki menyumbang medali emas pertama dari cabor angkat berat,  setelah mencatat total angkatan 767,5 kg.

Viki harus bersaing ketat dengan lifter Sumatera Utara Dodo Gowasa Faebolo, sebelum memastikan medali emas dengan selisih total angkatan 10 kg (Dodo 757,5 kg). Dengan selesih cukup jauh itu Dodo harus puas dengan medali perak.

Medali perunggu jatuh ke tangan lifter Riau Yanuarius Sihura yang hanya mencatat total angkatan 737,5 kg.

Lifter Lampung lainnya Muji Setiono yang turun di kelas 59 kg, sebenarnya berada diperingkat ketiga dengan total angkatan 665 kg. Namun, Muji tidak mendapat medali perunggu, karena pertandingan hanya diikuti empat lifter.

Medali emas di kelas 59 kg, direbut lifter Riau Syaifahmi Riski dengan total angkatan 687.5 kg. Sedangkan medali perak menjadi milik lifter Kalimantan Timur Latiful H Awang, dengan total angkatan 675.0 kg.

Sebelumnya, di bagian putri, lifter Lampung Dwi Mardiana berhasil menyabet medali perunggu di kelas 47 kg. Dwi mencatat  total angkatan 405 kg: squat 150.0 kg, bench press 95 kg dan 160 kg untu jenis angkatan dead lift.

Medali emas di kelas 47 kg putri direbut lifter Kalimantan Timur Widari dengan total angkatan 460.0 kg. Sedangkan Windi Hastuti dari Riau yang membukukan total angkatan 415.0 kg harus puas dengan medali perak. 

Di cabor angkat berat Lampung menurunkan sembilan lifter dan menargetkan empat medali emas.

Sekum KONI Lampung Subeno, optimiatia cabor angkat berat mampu merebut empat medali emas.

"Besok lifter-lifter kita akan kembali bertanding. Karena itu, kita optimis target medali angkat berat bisa tercapai, untuk mempertahankan posisi  Lampung minimal di posisi sepuluh besar PON," kata Subeno usai pertandingan. (**)

Laporan/Editor: Munizar






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos