Zaiful Ajak Pramuka Lamtim Bangkitkan Perekonomian Masyarakat

img
Prosesi Pembukaan Perkemahan Wirakarya Cabang III di Kabupaten Lampung Timur

MOMENTUM, Labuhanratu--Gerakan Pramuka harus mampu berkonstribusi mendorong optimalitas pelaksanaan program pembangunan. Termasuk membangkitkan kembali perekonomian masyarakat yang melemah akibat pandemi covid-19.

Demikian disampaikan Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kabupaten  Lampung Timur (Lamtim) Zaiful Bokhari saat membuka Perkemahan Wirakarya Cabang III. Kegiatan berlangsung di Desa Rajabasa Lama II, Kecamatan Labuhanratu, Sabtu (11-12-2021).

"Selama 60 tahun, kehadiran Gerakan Pramuka di tengah-tengah masyarakat sudah cukup nyata. Karena itu, gerakan pramuka harus mampu berkonstribusi dalam berbagai bidang pembangun, termasuk membangkitkan perekonomian masyarakat yang melemah akibat pandemi covid-19," kata Zaiful.

Karena itu, dia berharap, kegiatan Perkemahan Wirakarya Cabang menjadi momentum peran aktif dan konstribusi Gerakan Pramuka  Lamtim dalam menggerakan perekonomian masyarakat.

"Semoga berbagai aktifitasa dalam Perkemahan Wirakarya Cabang ini bisa menjadi cikal bakal terbentuknya Kampung atau Desa Pramuka di Lampung Timur yang kelak dapat menjadi sarana sekaligus motor penggerak perekonomian masyarakat," harapnya.

Diketahui, Desa Rajabasa Lama II adalah Desa Transmigrasi Pramuka (Transpram) Saka Taruna Bumi. Keberadaan Desa Transpram II tersebut, tidak terlepas dari keberhasilan program Transpram I di Desa Wayabung di Kabupaten Tulangbawang Barat.

Keberhasilan tersebut menjadi penyemangat Kwartir Nasional untuk melaksanakan Program Transpram II pada tahun 1974 dengan peserta dari Kabupaten Jombang  Jawa Timur.

Transpram II ditempatkan di desa Rajabasa Lama,  Kecamatan Wayjepara, Kabupaten Lampung Tengah (Kini menjadi Desa Rajabasa Lama II, Kecamatan Labuhanratu, Kabupaten Lampung Timur).

Program Transpram II diikuti  102 anggota Pramuka Penegak  Pandega dengan Komandan Kompi Hendy Sunaryo. (**)

Laporan: Arif Fahrudin

Editor: Munizar






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos