Sambut Hari Kemerdekaan, Pemprov Bakal Bagikan Lima Ribu Bendera Merah Putih

img
Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Lampung Qodratul Ikhwan

MOMENTUM, Bandarlampung--Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung bakal membagikan lima ribu bendera merah putih.

Pembagian bendera tersebut dalam rangka menyambut Hari Kemerdekaan Indonesia. Sekaligus tindaklanjut dari Gerakan 10 Juta Bendera Merah Putih yang digagas Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

Hal itu disampaikan Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Pemprov Lampung Qodratul Ikhwan saat diwawancarai, Selasa (9-8-2022).

Qodratul menjelaskan, pembagian bendera itu akan dilakukan secara simbolis oleh Gubernur Arinal Djunaidi. 

"Insya Allah besok akan ada pembagian lima bendera merah putih secara simbolis oleh pak gubernur," kata Qodratul.

Dia mengatakan, lima ribu bendera merah putih itu akan dibagikan kepada masyarakat, apara desa, organisasi kemasyarakatan dan pemuda.

Dia berharap, bendera tersebut akan langsung dipasang di rumah penerima masing-masing.

"Harapannya setelah dibagikan oleh pak gubernur bisa langsung dipasang di rumah masing-masing," tuturnya.

Terlebih, menurut dia, pemasangan bendera merah putih merupakan bentuk rasa kecintaan kepada tanah air Indonesia.

Selain itu, dia juga meminta kepada seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk memonitoring kantor, fasilitas umum dan rumah-rumah warga agar memasang bendera merah putih.

"Kita minta harus bergerak secara aktif untuk memantau masyarakat, kantor serta fasilitas umum untuk memasang bendera merah putih, dalam menyambut HUT RI ke-77 ini," terangna. (**)









Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos