Fraksi Demokrat DPRD Lampung Tolak Kenaikan Harga BBM

img
Anggota Fraksi Demokrat DPRD Lampung saat menemui massa aksi

MOMENTUM, Bandarlampung--Fraksi Demokrat DPRD Provinsi Lampung menolak kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi.

Penolakan itu disampaikan oleh anggota Fraksi Demokrat Deni Ribowo dan Budiman AS yang turun menemui massa aksi di Lapangan Korpri, Kamis (8-9-2022).

Mereka membawa kertas yang bertuliskan Fraksi Demokrat DPRD Lampung tolak kenaikan BBM.

"Pak AHY (Agus Harimurti Yudhoyono) telah menyampaikan bahwa menolak kenaikan harga BBM," kata Deni dihadapan ratusan pengemudi ojek online (ojol). 

Dia menyebutkan, selama masa Presidem Joko Widodo harha BBM telah mengalami kenaikan sebanyak tujuh kali.

"Dampaknya luar biasa, maka atas arahan ketum, kami kader ingin mendengarkan harpapan masyarakat. Kami bergabung denhan masyarakat yang menolak, dengan harapan presiden dapat dibatalkan," tegasnya. (**)









Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos