PDIP Lampung Mulai Bergerak untuk Pemenangan Cagub Herman HN

img
Sekretaris DPD PDIP Lampung Mingrum Gumay . Foto: Agung Dharma Wijaya

Harianmomentum.com--Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Lampung akan memulai konsolidasi pemenangan Herman HN sebagai calon gubernur pada pilkada tahun  2018.

 

Sekretaris DPD PDIP Lampung Mingrum Gumay mengatakan, konsolidasi itu akan diawali dari Lampung Selatan  .

 

"Hari Minggu (29/10) kita mulai konsolidasi di Lampung Selatan, untuk memenangkan pak Herman," kata Mingrum usai rapat di Sekretariat DPD PDIP Lampung, Jumat (27/10).

 

Menurut dia, konsolidasi itu sebagai tindak lanjut surat tugas yang diberikan DPP kepada Bakal Calon Gubernur (Bacagub) Herman HN. Dia melanjutkan, hal itu telah dibahas pada rapat internal DPD PDIP Lampung. 

 

"Sebagai tindak lanjut dari surat tugas DPP, jadi hari ini agendanya adalah pembahasan konsolidasi," jelasnya.

 

Dia menerangkan, kegiatan itu dilakukan mulai dari tingkat provinsi hingga ranting. Dalam satu hari DPD akan melakukan konsolidasi di dua daerah.  

 

"Bisa saja satu daerah selesai selama satu hari, atau bisa juga dua daerah," terangnya.

 

Disinggung terkait calon  wakil gubernur yang diajukan Herman HN ke DPP, Mingrum mengatakan tidak mengetahuinya. Alasannya, DPD hanya melakukan konsolidasi di 15 kabupaten/kota saja.

 

"Kalau itu urusan Herman dan DPP. DPD hanya diberi perintah untuk melakukan konsolidasi," kilahnya. (adw)






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos