Arinal Ingin Bank Lampung Lebih Berjaya

img
Penyerahan hadiah utama undian Simpeda Lokal Bank Lampung.

MOMENTUM, Bandarlampung--Gubernur Arinal Djunaidi menginginkan Bank Lampung lebih berjaya.

Hal itu disampaikan Gubernur Arinal Djunaidi saat memberikan sambutan pada kegiatan pengundian Simpeda Lokal Bank Lampung di Ballroom Novotel Bandarlampung, Kamis (22-9-2022).

Gubernur mengharapkan Bank Lampung dapat melayani masyarakat dengan baik sehingga menunjanh peningkatan perekonomian rakyat.

"Bank Lampung harus tegas dan memiliki keberanian untuk terus berinovasi guna mewujudkan semua harapan ini," kata dia.

Gubernur Arinal menyebutkan, telah mengajukan pinjaman Rp550 miliar dari Bank Lampung. "Pinjaman ini untuk memenuhi kebutuhan pembangunan infrastruktur di Provinsi Lampung. Saya tidak sabar jalan di kabupaten mulus," kata dia.

Gubernur melanjutkan, Pemprov menyambut baik dilaksanakan undian simpeda dan peluncuran Qris dan Kartu Debit Bank Lampung. "Kegiatan ini merangsang masyarakat dan mempromosikan Bank Lampung semakin meluas. Namun, jangan ada dusta," ujarnya mengingatkan.

Apalagi, kata gubernur, tahun depan kita akan terapkan digitalisasi. "Jadi tidak ada lagi kecurangan karena semua informasi akan lebih akurat," kata dia.

Gubernur juga telah berkoordinasi dengan pihak terkait agar kelak wilayah-wilayah yang blank spot atau di luar jaringan dapat segera terjangkau. "Jadi semua bisa merata," katanya.

Kemudian, dengan adanya kantor cabang baru, operasionalnya semakin baik sehingga lebih dekat dengan masyarakat.

Diketahui, pemenang utama Undian Simpeda Lokal Bank Lampung diraih KCP Rawajitu Selatan di nomor rekening 4150301xx7xxx(**)






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos