Polres Metro Wacanakan Aturan Lalu Lintas Masuk Kurikulim Pendidikan

  • In Umum
  • 29 Nov 2022
  • Laporan Rio
  • 437 Views
img
Peserta Seminar Lalu Lintas yang diselenggarakan Polres dan Dinas Pendidikan Kota Metro

MOMENTUM, Metro--Polres Metro mewacanakan memasukan aturan lalu lintas dalam kurikulum satuan pendidikan. Tujuanya untuk lebih memberikan pemahaman kepada generasi muda tentang pentingnya mematuhi aturan lalu lintas.

Kapolres Metro  AKBP.Yuni Iswandari Yuyun mengatakan, peran patroli keamanan sekolah (PKS) dalam membantu polisi lalulintas sangatlah penting. 

"Langkah awal pertama dengan seminar, dengan ini kita harapkan adanya kesadaran dari para kepala sekolah untuk berperan aktif membantu upaya memberikan pemahaman kepada siswa tentang pentingnya mematuhi  aturan lalu lintas," kata kapolres dalam Seminar Lalu Lintas, Selasa (29-11-2022).

Polres Metro akan terus berkoordinasi dengan dinas pendidikan untuk membahas wacaran memasukan aturan lalu lintas ke dalam kurikulum satuan pendidikan.

"Di wilayah Polresta Bandarlampung sudah ada kurikulum pendidikan tentang lalui lintas. Nah, kita akan koordinasikan ini dengan dinas pendidikan, untuk membahas bagaimana kesepakatan dan pola penerapanya," terangnya.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Metro Suwandi menyambut baik wacana tersebut.

"Melalui momen ini kita upayakan nanti program PKS (Polisi Keamanan Sekolah)  menyentuh kepada seluruh satuan pendidikan dan menjadi kegiatan ekstrakurikuler di seluruh satuan pendidikan di Metro," kata Suwandi. 

Hal senada disampaikan Pelaksana tugas Kepala Dinas Perhubungan Kota Metro Zulkifli. Pihaknya mendukung wacana tersebut. Selain itu, dishub juga terus melakukan upaya memberikan pemahaman kepada pelajar terkait pentingnya mematuhi aturan lalu lintas. Bentuk upaya memberikan pemahaman tersebut, salah satunya dilakukan dengan pemasangan rambu-rambu lalu lintas di kawasan sekolah.

"Saat ini, ada kurang lebih 159 unit rambu-rambu lalu lintas yang sudah kita pasang, di kawasan sekolah," ungkapnya. (**)






Editor: Munizar





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos