Kick Boxing Sumbang Emas Terbanyak untuk Waykanan

img
Pertandingan cabor kick boxing Porprov IX Lampung tahun 2022

MOMENTUM, Blambanganumpu--Cabang olahraga kick boxing menjadi penyumbang medali emas terbanyak untuk kontingen Kabupaten Waykanan di ajang Porprov IX Lampung, 4-13 Desember 2022.

Ketua kontingen Kabupaten Waykanan Randi Farada mengatakan, pada porprov kali ini, cabor kick boxing  berhasil mendulang 15 medali emas.   

"Selain dari kick boxing, konstribusi medali emas yang cukup banyak juga datang dari cabor karate dengan delapan emas dan cabor wushu dengan tujuh emas," kata Randi, Selasa (13-12-2022).

Hingga akhir perhelatan pesta olahraga terakbar di Provinsi Lampung itu, kontingen Kabupaten Waykanan berada di peringkat sembilan dengan: 55 emas, 51 perak dan 91 perunggu.

"Kita memang belum bisa masuk lima besar, tapi apa pun hasilnya, ini adalah hasil perjuangan dan kerja keras atlet, pelatih, official dan seluruh kontingen  yang patut kita apresiasi," ungkapnya. 

Hal senada juga disampaikan Ketua Pelaksana Tim Kontingen Waykanan Edi Saputra. "Terima kasih kepada seluruh anggota kontingen, terutama para atlet, pelatih dan official. Meski kita belum berhasil masuk lima besar, namun setidaknya target 50 emas bisa kita capai, bahkan lampaui," kata Edi Saputra. (**)







Editor: Munizar





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos