H-8 Mudik Lebaran, 23.320 Tiket Tanjungkarang-Kertapati Habis Terjual

img
Plh Manager Humas PT KAI Diver IV Tanjungkarang Reza Fahlevi melakukan pengecekan pelayanan penjualan tiket di Stasiun KA Tanjungkarang. Foto: Ardi Munthe

MOMENTUM, Bandarlampung--Delapan hari (H-8) menjelang mudik Lebaran 2023, sebanyak 23.320 tiket kereta api tujuan Tanjungkarang-Kertapati habis terjual.

"Tiket mudik lebaran sudah 100 persen dari kapasitas tempat duduk yang disediakan sudah terjual habis," kata Pelaksana harian (Plh) Manager Humas PT KAI Diver IV Tanjungkarang Reza Fahlevi, kepada harianmomentum.com, Kamis (13-4-2023).

Reza mengatakan, tiket KA Ekspres Rajabasa relasi Tanjungkarang-Kertapati terjual habis, sedangkan KA Kualastabas tujuan Tanjungkarang-Baturaja masih tersedia.

"KAI Tanjungkarang menyediakan 23.320 tiket kereta api untuk periode 12 April hingga 2 Mei 2023 atau H-10 hingga H+10 Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah," kata Reza.

Menurut dia, penjualan tiket KAI Rajabasa relasi Tanjungkarang-Kertapati itu terjual habis karena sudah bisa di pesan H-45 sebelum keberangkatan.

Dengan demikian, kata dia, calon penumpang kereta api relasi Tanjungkarang-Kertapati (PP) untuk keperluan angkutan lebaran 2023, sudah tidak bisa mendapatkan tiket lagi.

Namun, Reza melanjutkan, tiket KA Kualastabas relasi Tanjungkarang-Baturaja selama masa angkutan lebaran 14 April sampai 2 Mei 2023 masih tersedia.

Dia juga menerangkan, pihaknya melalui KA Rajabasa dan Kualastabas total menyiapkan 49.324 tempat duduk untuk melayani pemudik lebaran.

"Masing-masing kapasitas tempat duduk sebanyak 1.060 untuk KA Rajabasa Ekspres dan 1.536 tempat duduk untuk KA Kualastabas setiap harinya," ujarnya.

Mengenai penjualan tiket KA Kualastabas relasi Tanjungkarang-Baturaja, Reza menyebutkan, sudah terjual 26 persen atau 7.713 tempat duduk yang tersedia.

Dia mengimbau bagi calon penumpang dapat memesan tiket secara online melalui aplikasi KAI Accsess. “KAI Divre IV Tanjungkarang berharap masyarakat dapat merencanakan perjalanannya dengan baik," ujar dia.

Reza menambahkan, KAI Divre IV Tanjungkarang berkomitmen untuk tetap memaksimalkan kenyamanan, keamanan dan keselamatan perjalanan penumpang.(**)






Editor: Agus Setyawan





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos