Kapolda: Tindak Kriminal C3 di Lampung Menurun

img
Kapolda Lampung Irjen Suroso Hadi Siswoyo saat ekspose, Senin (13/11). Foto: Agung Chandra Widi

Harianmomentum.com—Polda Lampung mengklaim terjadi penurunan tindak kriminal C3 (curat, curas, dan curanmor) di Bumi Ruwa Jurai selama Bulan November 2017.

 

Berdasarkan data perbandingan kasus C3 dan senpi September - Oktober 2017 dengan jumlah tindak pidana (JTP) bulan September 2017 terdapat 356 kasus dan pelaku tindak pidana (PTP) 262 tersangka persentase 73,6 persen. Bulan Oktober 2017 terdapat 285 JTP dan PTP 176 persentase 61,75. Terjadi penurunan sebanyak 11,84 persen.

 

“Kurang lebih bulan ketiga saya disini. Tiap minggu telah menggelar ungkap tersangka dan barang bukti," ungkap Kapolda Lampung Irjen Suroso Hadi Siswoyo, Senin (13/11).

 

Masih kata dia, terhitung mulai 3 - 10 November 2017 Polda Lampung dan jajaran telah berhasil mengungkap kasus curas, curat, curanmor, penyalahgunaan senjata api ilegal dan penganiayaan berat.

 

"Sebanyak 27 kasus dengan 26 tersangka terdiri 10 kasus curas dengan 9 tersangka, 5 kasus curat dengan 7 tersangka, 10 kasus curanmor dengan 8 tersangka, 1 kasus penyalahgunaan senpi ilegal dengan 1 tersangka, dan 1 kasus penganiayaan berat dengan 1 tersangka," ungkapnya.

 

Kepolisian juga mengamankan barang bukti (BB) sebanyak 45 macam. "Itu terdiri dari Roda empat satu unit, roda dua 13 unit, senpi satu pucuk, amunisi empat butir, sajam dua bilah, kunci letter T dua buah, dan lain-lain 22 macam," bebernya.

 

Suroso menambahkan 27 kasus dan tersangka tidak seperti yang kemarin-kemarin. Dari beberapa kasus atau jenis kejadian itu akan berkurang karena berbarengan dengan operasi Zebra. 

 

"Operasi zebra mewarnai kecenderungan dengan kegiatan yang ada. Kita berharap situasi kamtibmas semakin membaik. Investasi di Lampung jadi semakin meningkat. Menjelang awal tahun kita fokus dengan persiapan Pilkada," pungkasnya. (acw)

 


 






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos