Pencuri Gondol Brio di Parkiran Mall Bandarlampung

img
M Rizal Tengku Triawan korban mobil dicuri saat menunjukkan laporan polisi di Polresta Bandarlampung. Foto: Ardi Munthe

MOMENTUM, Bandarlampung--Pencuri menggondol satu unit Brio Satya warna merah bernomor polisi BE 1682 GG yang terparkir pada salah satu mall di Kota Bandarlampung.

Mobil milik M Rizal Tengku Triawan (24) warga Lampung Timur itu hilang saat belanja di Mall Boemi Kedaton (MBK), Bandarlampung pada Minggu (20-8-2023) sekitar pukul 13.21 Wib. 

M Rizal menjelaskan, bersama keluarganya sampai ke MBK sekitar pukul 12.30 Wib, untuk belanja. 

"Saya sama keluarga jam 12.30 sampai di MBK, cuma keliling-keliling aja beli makanan," kata Rizal kepada wartawan, Senin (21-8). 

Rizal mengatakan, ketika hendak pulang dan mengambil mobil ke parkiran, melihat mobilnya sudah tidak ada lagi. 

"Sekitar jam 13.21 Wib, setelah saya lihat di parkiran engga ada mobil lagi, saya coba cari di parkiran yang di lantai lain juga engga ada," tuturnya. 

Setelah mencari mobil miliknya dan tidak ada di lokasi parkir lagi, saat itu dia memutuskan bertanya ke petugas keamanan. 

"Ketika dicek rekaman di kamera pengawas (CCTV) ternyata mobil saya memang tidak ada di parkiran lagi dan mobil saya sudah keluar dari MBK, pelaku tidak terlihat karena CCTV di parkiran tidak mengarah ke mobil saya," jelasnya. 

Lebih lanjut, Rizal juga mengatakan, di lokasi kejadian tidak menemukan adanya pecahan kaca mobilnya. 

"Saya engga tau mobil saya dicongkel atau dipecah kacanya, memang alarm juga tidak ada," ucapnya. 

Dia menyampaikan, karcis parkir ketika masuk ke dalam MBK diletakkan di dalam mobil. "Karcis itu saya taruh di dalam mobil, karena kalau dibawa ke luar takut hilang," jelas dia. 

Dari kejadian tersebut, dia langsung melapor ke Polresta Bandarlampung dengan nomor LP/B/1215/VII/2023/SPKT/Polresta Bandarlampung/Polda Lampung. 

"Setelah kejadian itu, saya langsung melapor ke polisi dan polisi sudah olah tempat kejadian perkara (TKP)," imbuhnya. 

Sementara itu, Kasat Reskrim Polresta Bandarlampung Komisaris Dennis Arya Putra mengatakan, pihaknya telah menerima laporan tersebut dan mengecek ke lokasi kejadian. 

"Laporan sudah kami terima, tim kami sudah olah TKP, saat ini masih dalam penyelidikan," katanya.(**)






Editor: Agus Setyawan





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos