Ditetapkan, 50 Anggota DPRD Kota Bandarlampung Terpilih Periode 2024-2029 Wajib Serahkan LHKPN

img
Ketua KPU Bandarlampung saat menetapkan Caleg terpilih DPRD Kota Bandarlampung.

MOMENTUM, Bandarlampung--Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bandarlampung resmi menetapkan 50 nama anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) terpilih periode 2024-2029 di Kantor KPU setempat, Selasa, (28-5-2024).

Ketua KPU Kota Bandarlampung Dedy Triadi mengatakan, untuk selanjutnya anggota DPRD terpilih wajib menyerahkan laporan harta kekayaan penyelenggara negara (LHKPN).

"Pada hari ini kita menetapkan anggota dewan terpilih karena KPU RI telah menerima surat dari MK bahwa gugatan ditolak," kata Dedy.

"Pasca penetapan ini, maka wajib menyerahkan berkas syarat pencalonan karena kemarinkan telah diinput kedalam Silon. Selain itu, yang harus diupdate adalah LHKPN," imbuhnya.

Dia menjelaskan, berkas pencalonan dan LHKPN itu merupakan berkas wajib yang harus dilengkapi oleh masing-masing partai yang kemudian diserahkan kepada pihak KPU Kota Bandarlampung. Penyerahan berkas tersebut harus disampaikan secepatnya.

"Itu tidak ada deadline waktunya, tetapi ya harus secepatnya. Sebenarnya untuk pelantikan dan lain-lain itu kewenangan kementerian, tugas kami hanya rapat pleno dan menetapkan anggota dewan terpilih," tuturnya.(**)

Berikut daftar 50 nama Caleg yang duduk sebagai anggota DPRD Kota Bandarlampung periode 2024-2029;

Dapil 1 Bandarlampung (8 Kursi):

1. Angga Wijaya Praja dari NasDem 

2. Rizaldi Adrian dari Gerindra

3. Irfan Setiawan PDI-P

4. Yuni Karnelis PKS 

5. M. Roland Nurfa PKB 

6. H. Agusman Arief Demokrat 

7. H Alimudin PAN

8. Zainal Abidin NasDem 

Dapil 2 Bandar Lampung (8 kursi) :

1. H. Yuhadi Partai Golkar 

2. Dewi Mayang Suri Djausal Gerindra

3. Muhammad Suhada PKS 

4. Tig Eri Prabowo Nasdem 

5. Hendra Mukri Demokrat 

6. Dedi Yuginta PDIP

7. Edison Hadjar PAN 

8. Indra Feriza Partai Golkar 

Dapil 3 Bandar Lampung (8 kursi):

1. Sulistiani PKS 

2. Asroni Paslah Gerindra 

3. Robiatul Adawiyah PKB 

4. Afrizal NasDem

5. Agus Purwanto Demokrat 

6. Wiyadi PDI Perjuangan

7. Heti Friskatati partai Golkar 

8. Agus Djumadi PKS

Dapil 4 Bandarlampung (8 kursi):

1. Ir. Aderly Imelia Gerindra

2. Hj. Wiwik Anggraini PDI Perjuangan

3. Rama Apriditya Golkar 

4. H. Widodo PKS 

5. Muhammad Nikki Saputra Nasdem 

6. Miftahul Risko PKB

7. Bernas Yuniarta Gerindra

8. Rezki Wirmandi Demokrat

Dapil 5 Bandarlampung (9 kursi):

1. Romi Husin Gerindra

2. Sri Ningsih PDIP 

3. Sidik Effendi PKS

4. Hj. Misgustini Nasdem 

5. Muhammad Ariesman Akbar Golkar 

6. Febriani Fiska Demokrat 

7. Agung Zawil Afkar Al Muhtad PKB

8. Yunika Indahayati Gerindra

9. H. Erwansyah PAN 

Dapil 6 Bandar Lampung (9 kursi):

1. Muhammad Darmawansyah Gerindra

2. Agus Widodo PKS 

3. Ahmad Muqhis PKB

4. Endang Asnawi PDI Perjuangan

5. Badri Yusuf Gerindra

6. Pepi Asih Wulandari Nasdem 

7. Indrawan Partai Golkar 

8. Raka Irwanda PAN

9. Reri Pambudi Gerindra.






Editor: Agus Setyawan





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos