Sapma PP Bandarlampung Bakal Gelar Debat Kandidat Calon Walikota

img
Ketua Sapma PP Bandarlampung Arief (kanan) dan Sekretaris Sapma PP Juliyan Fajri (kiri). Foto: Ikhsan

MOMENTUM, Bandarlampung--Satuan Pelajar-Mahasiswa Pemuda Pancasila (Sapma PP) Kota Bandarlampung bakal menggelar debat kandidat calon walikota setempat, setelah ada penetapan calon.

Hal itu pihaknya sampaikan pasca dilantiknya kepengurusan baru, di Swissbell Hotel Bandarlampung, Senin (8-7-2024).

Ketua Sapma-PP Bandarlampung Arief mengatakan, pihaknya juga akan bekerjasama dengan Gakkumdu dalam mengawal Pilkada 2024.

"Kelak kami akan bersinergi dengan Gakkumdu (TNI/Polri, Kejaksaan dan Bawaslu). Utamanya untuk menjaga kondusifitas Pilkada," kata Arief.

Sekretaris Sapma PP Juliyan Fajri menyampaikan, paling awal pihaknya akan melakukan konsolidasi kader untuk menyambut pilkada 2024.

"Menjelang Pilkada ini, Sapma PP Bandarlampung akan melakukan konsolidasi kader. Kemudian nanti kita akan membuat posko aduan untuk para pemuda melenial ini agar ada tempat untuk menjadi ruang. Terutama ruang kita untuk mengedukasikan demokrasi," kata Juliyan. 

Menurutnya, yang biasa terjadi pemuda akan sangat dibutuhkan pada saat pemilihan kada. Sedangakan jika sudah ada calon yang terpilih, suara pemuda kurang dibutuhkan.

"Kebanyakan biasa kita pemuda ini dibutuhkannya waktu pencoblosan saja. Tapi pasca pencoblosan ada calon yang terpilih, itu keinginan kita ada kontribusi pemikiran dari kita Sapma pemuda kota Bandarlampung," tuturnya.

Jadi, lanjut dia, dalam waktu dekat akan ada penyampaian aspirasi dari pemuda kepada calon walikota. 

"Next setelah pelantikan ini sudah kita rancangkan nanti mungkin calon-calon walikota akan kita kumpulan. Disitu akan ada seperti uji kelayakan dari pemuda. Semacam debat kandidat begitu," jelasnya.

Harapannya, setelah itu suara pemuda akan lebih diperhitungkan dan selalu dibutuhkan dalam memajukan Bandarlampung.

"Supaya nantinya pemuda ini tidak hanya dibutuhkan pada saat pencoblosan saja, tapi juga setelah mereka dipilih itu ada tanggungjawab kelompok pemuda," pungkasnya.

Hadir dalam acara pelantikan tersebut, Noverisman Subing, Rahmat Mirzani Djausal dan Iqbal Ardiansyah. (**)






Editor: Agus Setyawan





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos