KPU Tetapkan DPT 170.255 Pemilih dan 364 TPS di Mesuji

img
Grafis sebaran 170.255 DPT Pilkada Mesuji 2024./ist

MOMENTUM, Mesuji--Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Mesuji menetapkan Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pilkada serentak 2024 sebanyak 170.255 pemilih.

Penetapan (DPT) melalui rapat pleno yang digelar di Balai Desa Brasan Makmur, Kecamatan Tanjungraya, Kabupaten Mesuji, Jumat, 20 September 2024.

Ketua KPU Mesuji Ali Yasir mengatakan, penetapan DPT serentak di Kabupaten Mesuji ini sebanyak 170.255 pemilih, berdasarkan hasil rapat pleno terbuka," ujar dia.

Ali Yasir menjelaskan rincian pemilih laki-laki sebanyak 87.466 pemilih dan pemilih perempuan 82.789 yang tersebar di 105 desa dengan 364 tempat pemungutan suara (TPS).

"Penetapan DPT ini juga untuk mengetahui kebutuhan logistik yang akan kita cetak," ungkapnya.

"Masyarakat dapat melakukan pengecekan nama untuk memastikan tercantum atau tidak dalam daftar pemilih tetap dengan mengakses laman daring cekdptonline.kpu.go.id. pungkasnya (**)

Berikut sebaran pemilih di tujuh kecamatan se Kabupaten Mesuji:

- Kecamatan Mesuji jumlah 11 desa, 36 TPS mencapai 17.215 pemilih.

- Kecamatan Mesuji Timur terdiri dari 20 Desa dan 58 TPS dengan jumlah 27.401 pemilih.

- Kecamatan Rawajitu Utara 13 Desa dan 38 TPS dengan jumlah 19.000 pemilih.

- Kecamatan Wayserdang 20 Desa dan ada TPS 71 dengan jumlah 35.157 pemilih.

- Kecamatan Panca Jaya 7 Desa dan 28 TPS dengan jumlah 14.506 pemilih.

- Kecamatan Tanjung Raya 21 Desa 70 TPS dengan jumlah 33.835 pemilih.

- Kecamatan Simpang pematang terdiri dari 13 Desa dan 45 TPS jumlah 23.141 pemilih.

Total keseluruhan 105 desa di Kabupaten Mesuji terdapat 346 TPS.







Editor: Agus Setyawan





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos