Mirza-Jihan Konsolidasikan Kemenangan Lewat Kekompakan Relawan

img
Kedatangan Jihan di sekretariat TPT Mirza-Jihan yang disambut swafoto relawan. Foto: Ikhsan.

MOMENTUM, Bandarlampung--Calon gubernur dan wakil gubernur Lampung nomor urut 2, Rahmat Mirzani Djausal dan Jihan Nurlela terus menggerakkan organ-organ relawan untuk mencapai kemenangan.

Hal itu seperti yang dilakukan pada Ahad, 6 Oktober 2024 di bilangan Gatot Subroto Bandarlampung. Dua ratusan organ relawan dikumpulkan berkonsolidasi kemenangan Mirza-Jihan.

Ketua Tim Pemenangan Terpadu (TPT) Mirza-Jihan, Ary Meizari Alfian mengatakan tugas pokok setiap relawan ialah menyebarkan visi misi Mirza-Jihan. 

"Kalian ujung tombak yang mengenalkan Mirza-Jihan ke daerah-daerah," ujarnya.

"Perjuangan ini bukan hanya untuk Mirza-Jihan. Tapi ini untuk kita semua, untuk masyarakat Lampung. Lampung sudah lama tertinggal, dan kini saatnya bangkit," imbuhnya menegaskan.

Dia juga mengajak para relawan untuk berkomitmen menyatakan sikap dengan kemantapan berjuang memenangkan Mirja-Zihan.

"Pertama menyepakati dukungan penuh kepada Mirza-Jihan menjadi gubernur dan wakil gubernur provinsi Lampung yang sejalan dengan aspirasi dan kebutuhan seluruh masyarakat Lampung," jelasnya.

Selanjutanya, para relawan diajak untuk siap melaksanakan sosialisasi dan kampanye yang damai, demokratis, edukatif dalam rangka mewujudkan kedaulatan pemilih dan menciptakan gelombang dukungan yang luar biasa sampai di daerah untuk masa depan Provinsi lampung yang lebih maju.

Sementara, calon wakil gubernur Lampung, Jihan Nurlela mengajak seluruh organ relawan untuk mengedepankan kampanye damai dan menghindari keributan selama turun ke lapangan.

“Ini bukan tentang Iyay Mirza atau tentang Jihan, tapi tentang masyarakat Provinsi Lampung. Kami maju untuk kesejahteraan Lampung, bukan tentang keserakahan, saya mewakafkan diri saya untuk bisa membawa Lampung Maju menuju Indonesia Emas,” ungkapnya 

Pada kesempatan itu, Jihan berpesan kepada para organ relawan untuk tidak menodai proses demokrasi dengan kekerasan.

“Saya bersahabat dengan pasangan lain, jadi jangan dinodai dengan keributan, jangan ada saling fitnah, apalagi black campaign. Kita buktikan, calon muda juga bisa membawa kedamaian. Masa calonnya ganteng dan cantik mau ala preman?!,” tegasnya.

Jihan juga berharap, relawan dapat turut menyampaikan kepada masyarakat bagaimana cita-cita dan gagasan calon pemimpin yang diusung, mulai dari pintu ke pintu. (**)






Editor: Muhammad Furqon





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos