Marindo Minta APDESI Jadi Pioner Netralitas Aparatur Pekon

img
Pj Bupati Pringsewu Marindo Kurniawan bersama jajaran dan pengurus APDESI kabupaten setempat

MOMENTUM, Pringsewu--Aparatur pekon (desa), wajib menjaga netralitas dalam seluruh tahapan pelaksanaan pilkada serentak tahun 2024.

Pesan tegas tersebut disampaikan Penjabat Bupati Pringsewu Marindo Kurniawan saat menerima audensi jajaran pengurus APDESI (Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia) kabupaten setempat, Rabu (9-10-2024).

Marindo mengatakan, netralitas aparatur pekon dalam pelaksanaan pilkada sangat penting. "Tugas utama aparatur pekon adalah melayani masyarakat terkait program pembangunan. Bukan politik. Karena itu, APDESI harus menjadi pioner netralitas aparatur pekon dalam seluruh tahapan pelaksanaan pilkada," kata Marindo.

Menurutnya, netralitas bukan sebatas  tidak berpihak kepada salah satu paslon. Namun, harus  menjaga integritas, profesionalitas, serta menjalankan tugas dan fungsi sesuai peraturan yang berlaku.

"Dalam situasi pilkada ini, aparatur pekon harus berperan aktif dalam menjaga kondusifitas wilayah, menjamin keadilan serta memastikan Pemilukada berjalan jujur, adil, dan transparan," tegasnya.

Ketua APDESI Kabupaten Pringsewu Jevi Hadi Sofyan menyatakan, siap untuk menyukseskan Pemilukada Serentak tahun 2024.

Dia memastikan seluruh kepala pekon di bawah APDESI Kabupaten Pringsewu akan menjaga netralitas selama Pemilukada berlangsung. 

"Pada prinsipnya kami jajaran APDESI Kabupaten Pringsewubeserta seluruh aparatur pemerintah pekon siap menyukseskan Pemilukada sekaligus menjaga kondusifitas dengan mengedepankan netralitas," tegasnya.

Turut mendamping Pj Bupati Pringsewu dalam   audensi tersebut:  Asisten Pemerintahan dan Kesra Ihsan Hendrawan, Kadis Pemberdayaan Masyarakat dan Pekon  Iskandar Muda.  (**)






Editor: Munizar





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos