Tabik Pun, Lampung! Maxim Perluas Layanan hingga Pesisir Tengah

img

MOMENTUM, Lampung--Dalam rangka memperkuat eksistensi layanan, Maxim kembali memperluas jangkauan layanannya di Provinsi Lampung. Kini, masyarakat di wilayah Pesisir Tengah bisa menikmati berbagai macam pilihan layanan yang hemat dan praktis dari Maxim.

Layanan-layanan yang ditawarkan oleh Maxim antara lain transportasi (Maxim, Bike, Maxim Car, Maxim Car L – untuk perjalanan dengan kapasitas maksimal 6 penumpang), pengiriman (Maxim Delivery, Car Delivery), hingga layanan pesan-antar (Maxim Food&Shop). Seluruh layanan ini bisa dinikmati cukup dengan langkah-langkah mudah.

Layanan pertama yang dipesan di wilayah Pesisir Tengah adalah Maxim Car dengan Rute Jalan Lioh Bunto menuju Jalan Way Batu. Diharapkan ke depannya akan semakin banyak masyarakat yang bisa menikmati beragam layanan Maxim di Pesisir Tengah.

“Melihat respon baik dari masyarakat, kami optimis Maxim akan terus berkembang dan tumbuh menjadi layanan transportasi online andalan masyarakat di Pesisir Tengah.” ujar Briana Marthandri, Head of Subdivision Maxim Pesisir Tengah.

Selain memberikan layanan transportasi dan pengantaran yang terjangkau, Maxim juga mengajak masyarakat Pesisir Tengah untuk bergabung menjadi mitra pengemudi. Pendaftaran dapat dilakukan secara online melalui laman https://taxsee.pro/id/id-ID/.

Untuk informasi lebih lanjut, silakan hubungi kantor Maxim melalui alamat e-mail di [email protected]  dan kunjungi laman http://id.taximaxim.com.(**)






Editor: Agus Setyawan





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos