MOMENTUM, Gunungsugih -- Seleksi calon anggota pasukan pengibar bendera pusaka (paskibraka) Kabupaten Lampung Tengah diikuti 144 pelajar sekolah menengah atas (SMA).
Kegiatan yang dibuka oleh Wakil Bupati Lampung Tengah, I Komang Koheri itu, berlangsung di Aula Siger Emas LT IV Pemkab Lampung Tengah, Kamis 10 April 2025.
Hadir dalam acara tersebut Kepala Badan Kesbangpol Yasir Asromi, Kepala Dinas Kesehatan Lampung Tengah, Lidia Dewi, kepala perangkat daerah terkait, Ketua Purna Paskibraka Indonesia Kabupaten Lampung Tengah beserta para pengurus, segenap panitia pelaksana dan pelatih paskibraka Lampung Tengah.
Yasir Asromi mengatakan dasar kegiatan ini adalah surat edaran pengangkatan seleksi calon Paskibraka Kabupaten Lampung Tengah dan surat keputusan Bupati Lampung Tengah tentang pembentukan panitia seleksi pengangkatan seleksi calon paskibraka Kabupaten Lampung Tengah Tahun 2025,
Menurut dia, siswa dan siswi SMA se-Kabupaten Lampung Tengah yang terjaring sejumlah 144 anak, terdiri dari 72 putra dan 72 putri. Dari mereka akan dipilih 35 anak.
Komang Koheri menyambut baik dan mengapresiasi atas diadakannya seleksi paskibraka. "Saya menyambut baik dan mengapresiasi atas diadakannya seleksi Paskibraka Kabupaten Lampung Tengah Tahun 2025 ini," katanya.
Dia menjelaskan bahwa seleksi Paskibraka ini sangat penting. Kegiatan ini merupakan pintu gerbang adik-adik yang mengikutinya.
"Saya juga ingin menekankan pentingnya seleksi paskibraka ini, mengingat seleksi ini merupakan pintu gerbang adik-adik semua dalam rangka mewujudkan cita-cita untuk menjadi pasukan pengibar bendera tingkat kabupaten, provinsi hingga tingkat nasional," ujarnya.
Komang mengucapkan selamat mengikuti seleksi Paskibraka bagi siswa siswi. Semoga latihan selama seleksi menambah motivasi dan pengalaman yang berharga.
"Sekali lagi saya ucapkan selamat mengikuti seleksi kepada adik-adik Paskibra Kabupaten Lampung Tengah, semoga hasil latihan keras adik-adik selama ini, dapat menambah motivasi kalian. Agar dapat terus mengembangkan diri menjadi putra-putri Lampung tengah yang unggul di masa depan. Sukses adik-adik sekalian adalah sukses kita semua," pungkasnya. (*)
Editor: Muhammad Furqon