Tuan Rumah Fest Kreasi GTK 2025, Bandarlampung Siap Berikan yang Terbaik

img

MOMENTUM, Bandarlampung -- Pemerintah Kota Bandarlampung memastikan kesiapan menjadi tuan rumah Fest Kreasi GTK 2025 yang akan digelar di Gedung Graha Mandala pada 8–10 November 2025.

Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda Kota Bandarlampung, Eka Afriana, menegaskan bahwa seluruh jajaran pemerintah kota siap memberikan pelayanan terbaik bagi peserta yang datang dari berbagai kabupaten dan kota se-Provinsi Lampung.

“Kegiatan ini merupakan kolaborasi antara Balai Guru dan Tenaga Kependidikan (BGTK) Provinsi Lampung dan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Bandarlampung. Sebagai tuan rumah, tentu kami ingin memberikan yang terbaik,” ujar Eka saat meninjau kesiapan acara di Graha Mandala, Jumat (7-11-2025).

Dengan tema “GTK Hebat, Indonesia Kuat, Guru Berkarya, Pendidikan Berdaya”, kegiatan tersebut akan dihadiri sejumlah tokoh penting, di antaranya Wakil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Atip Latipulhayat, serta Fajar Riza Ul Haq.

“Insyaallah Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal dan Walikota Bandarlampung Eva Dwiana juga akan hadir, bersama para pejabat dan tokoh pendidikan se-Lampung,” kata Eka.

Beragam agenda akan mengisi Fest Kreasi GTK 2025, di antaranya bincang pendidikan bertema Perlindungan GTK dalam Lingkungan Sekolah yang melibatkan Wakil Menteri Dikdasmen, Gubernur Lampung, Kepala BGTK Lampung, Polda Lampung, dan Walikota Bandarlampung.

Selain itu, akan digelar pula pemberian Apresiasi GTK Tingkat Provinsi Lampung dengan beberapa kategori, seperti transformasi pendidikan, dedikatif, dan pelopor komunitas belajar.

“Melalui kegiatan ini, kami ingin menunjukkan semangat kolaborasi untuk memajukan pendidikan di Lampung. Pemkot Bandarlampung siap memberikan dukungan penuh,” tutup Eka. (**)






Editor: Muhammad Furqon





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos