Walikota: Program Makan Bergizi Gratis Bukan Sekadar Distribusi Makanan

img
Walikota Bandarlampung Eva Dwiana. Foto: Ist.

MOMENTUM, Bandarlampung -- Program Makan Bergizi Gratis (MBG) bukan sekadar kegiatan distribusi makanan, tetapi bagian dari upaya nasional membangun generasi sehat, cerdas, dan produktif. 

Pernyataan itu Walikota Bandarlampung Eva Dwiana dalam Bimbingan Teknis (Bimtek) Petugas Penjamah Makanan untuk Program MBG yang digelar Badan Gizi Nasional (BGN) di Hotel Grand Mercure, Bandarlampung, Sabtu (8-11-2025).

Eva Dwiana menyebut, keberhasilan pelaksanaan program MBG membutuhkan sinergi antara pemerintah daerah, lembaga nasional, dan para petugas di lapangan. “Kita ingin pastikan tidak ada lagi anak-anak kita yang kekurangan gizi. Ini bukan sekadar program, tapi tanggung jawab moral bersama,” ujarnya.

Pemerintah Kota Bandarlampung bekerja sama dengan BGN dalam pengelolaan program tersebut di tingkat lokal. Sejumlah langkah konkret telah dilakukan, mulai dari pembentukan tim pengawas daerah hingga peninjauan pembangunan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) sebagai pusat kendali dan pemantauan kualitas gizi.

Kegiatan Bimtek ini juga menjadi sarana pelatihan bagi para petugas penjamah makanan agar memahami standar keamanan dan higienitas pangan sesuai pedoman nasional. Pelatihan tersebut diharapkan dapat memastikan setiap makanan yang disajikan melalui program MBG aman, bergizi seimbang, dan layak konsumsi.

Eva menegaskan, Pemkot Bandarlampung akan terus mendukung penuh inisiatif yang berorientasi pada peningkatan kesejahteraan masyarakat, khususnya di bidang kesehatan dan gizi, sejalan dengan komitmen pemerintah pusat dalam mewujudkan Indonesia sehat. (**)






Editor: Muhammad Furqon





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos