Pemkab Lambar Bimtek SOP Administrasi Birokrasi

img
Pembukaan bimtek SOP administrasi birokrasi di lingkup Pemkab Lambar

Harianmomemtum.com--Pemerintah Kabupaten Lampung Barat (Lambar) menggelar Bimbingan Teknis Penyusunan (Bimtek) Standar Operasional Posedur (SOP) Administrasi Birokrasi.

Kegiatan diselenggarakan Bagian Organisasi Sekreariat pemkab itu berlangsung di ruang Kagungan, kantor bupati setempat, Kamis (28-2-2019).

Bimtek yang menghadirkan nara sumber dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi itilu, dibuka Asissten Bidang Administrasi Umum  Setdakab Lambar Noviardi Kuswan. 

Dalam sambutanya Noviardi mengatakan bimtek tersebut bertujuan lebih mengefektifkan prosedur administrasi, guna mewujudkan sistem birokrasi kepemerintahan yang bersih.

"Untuk mencapai good governance, pemerintah telah menetapkan kebijakan nasional reformasi birokrasi. Tujuannya menciptakan birokrasi pemerintah  profesional, berintegritas, bersih KKN mampu melayani publik," kata Noviardi.

Karena itu, lanjut dia,  seluruh aparatur pemerintah  harus melakukan pembenahan birokrasi secara internal dan melakukan inovasi dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik. 

"Salah satu upaya yang harus dilakukan adalah dengan menjalankan SOP yang meliputi penataan sistem, proses dan prosedur kerja agar menjadi lebih jelas, efektif, efisien, dan terukur," terangnya. (lem)






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos