PKL Pasar Cenderawasih Mulai Bongkar Lapak

img
Para PKL di lahan parkir Pasar Cenderawasih Kota Metro, mulai membongkar lapak berdagang mereka

Harianmomentum.com--Para pedagang kaki lima (PKL) di lahan parkir Pasar Cenderawasih Kota Metro, mulai membongkar lapak berdagang mereka, Selasa (2-7-2019). 

Pembongkaran lapak tersebut, sebagai tindak lanjut rencana relokasi PKL dari lahan parkir Pasar Cenderawasi ke lantai dua pasar tersebut yang akan dilaksanakan Rabu 3 Juli 2019.

Selain membongkar lapak, sejumlah PKL juga mengikuti undian ulang penempatan lapak yanga akan digunakan di lantai ua Pasar Cenderawasih. Pengundian dilakukan Dinas Perdagangan dan Pasar (Disdagsar) Kota Metro, Selasa (2-7-2019).

Kepala Unit Pelaksanan Teknis (KUPT) Pasar Cenderawasih Henri mengatakan, pengundian ulang lapak tersebut dilakukan sesuai dengan permintaan PKL.

"Pengundian ulang ini sesuia permintaan PKL untuk penempatan lapak berdagang di lantai dua,"  kata Henri pada Harianmomentum.com. 

Dia menerangkan, pengundian tetap mengacu pada zona penempatan sesuai jenis produk yang dijual PKL.

"Nanti yang berjualan baju, ya ditempatkan di bagian khusus jualan baju.Begitu juga yang jual aksesoris ditempatkan sesuia zonanya," terangnya.

Salah satu tujuan pembagian zona itu, lanjut dia, agar para pembeli atau pelanggan tidak binggun mencari barang yang dibutuhkan.

Tatang, salah satu PKL mengaku bersyukur karena mendapat lokasi lapak berdagang sesuai keinginannya.

PKL pedagang Jilbab, Tatang mengaku sangat bersyukur lantaran mendapatkan tempat berdagang sesuai keinginannya. 

“Alhamdullilah tempat dagangnya di depan, rejeki kami dan keluarga, dapat undian kupon pas,” kata  Tatang yang sehari-hari berjualan jilbab.

Isak tangis pedagang juga mewarnai jalannya pengundian lapak tersebut. Salah satunya adalah Yusneli pedagang aksesoris.

“Saya menangis karena saya takut pindah. Karena saya merintis dagang di atas (lantai dua) ini sudah sepuluh tahun. Tapi alhamdullilah, kupon yang saya dapatkan sesuai dengan lapak dagang saya sekarang," kata warga Kebuncengkeh, Kecamatan Metro Pusat itu sambil terisak. (pie)







Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos