MOMENTUM, Bandarjaya--Siaga bencana virus corona atau covid-19, Bupati Lampung Tengah (Lamteng Loekman Djoyosoemarto kembali melakukan upaya pencegahan terhadap penularan penyakit tersebut.
Setelah melakukan penyemprotan disinfektan pada sejumlah masjid dan gereja, sekolah, kantor, serta fasilitas umum lainnya, bupati Loekman kembali melakukan hal serupa di di pusat perekonomian masyarakat: Plaza Bandarjaya, Jumat (20-4-2020).
Dalam kegiatan itu, bupati didampingi Ketua DPRD Lampung Tengah Sumarsono dan Kadis Kesehatan dr Otnil Sriwidiatmoko.
Kehadiran Bupati beserta Ketua DPRD dan jajaran Dinas Kesehatan membuat terkejut para pedagang dan pembeli yang sedang melakukan transaksi jual beli.
Setiap sudut toko dan halaman tempat lalu lalang para pembeli tak luput menjadi sasaran penyemprotan cairan disinfektan yang langsung dibawa oleh Bupati Loekman.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Loekman Djoyosoemarto mengatakan tujuan dari penyemprotan cairan disinfektan ini untuk mengantisipasi penyebaran virus corona yang telah melanda dan menyebar di seluruh dunia. Karena itu, melalui penyemprotan ini setidaknya akan membunuh virus yang sangat berbahaya tersebut.
Bupati juga mengingatkan warga harus waspada namun jangan panik. "Lakukanlah aktivitas seperti biasa dan selalu mencuci tangan menggunakan sabun dan membilas dengan air mengalir," imbaunya.
Usai melakukan penyemprotan cairan disinfektan di Plaza Bandarjaya, Bupati Lampung Tengah Loekman Djoyosoemarto dan ketua DPRD Sumarsono membagi selebaran kepada warga masyarkat tentang tata cara penanggulangan virus corona. (**)
Laporan: Asdijal
Editor: Agus Setyawan
Editor: Harian Momentum