MOMENTUM, Metro--Selain melaksanakan tugas sebagai alat pertahanan negara, prajurit TNI harus mampu berperan sebagai pendorong kelancaran program pembangunan yang dilaksanakan pemerintah. Termasuk mendukung upaya pihak kepolisian mencegah dan memberantas peredaran narkoba.
Demikian disampaikan Panglima Daerah Militer (Pangdam) II/Sriwijaya Mayjen TNI Irwan saat kunjungan kerja ke Markas Kodim 0411/Lampung Tengah, di Kota Metro, Kamis (25-6-2020).
"Anggota TNI jangan sampai terlibat penyalahgunaan norkoba. Jika terbukti terlibat, siap-siap menerima sanksi pemecatan. Anggota TNI justru, harus berperan aktif dalam pencegahan dan pemberantas narkoba," kata Pangdam.
Pangdam juga meminta seluruh personel TNI berperan aktif menyosialisasikan penerapan kebijakan new normal atau tantan kehidupan normal baru di tengah pandemi covid-19.
"Saat ini peraturan terkait new normal masih dalam pembahasan. Kita sebagai aparatur negara harus bisa menjadi tauladan bagi masyarakat dalam menaati aturan protokol kesehatan untuk mencegah penularan covid-19," pintanya.
Dia juga mengingatkan anggota TNI untuk selalu bersikap santun dan sabar
dalam memberi pemahaman pada masyarakat terkait new normal dan penerapan protokol kesehatan.
Turut hadir pada kesempatan itu, para pejabat militer di lingkup Kodam II/Seriwjaya dan Korem 043 Garuda Hitam serta Jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Lampung Tengah dan Kota Metro. (**)
Laporan: Adipat Opie
Editor: Munizar
Editor: Harian Momentum