Fauzi Harapkan HIPMI Jadi Mitra Memajukan Daerah

img
Wabup Pringsewu Fauzi bersama Arie Nanda Djausal dan Oki Nugroho. Foto. Lis.

MOMENTUM, Pringsewu--Badan Pengurus Cabang Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (BPC HIPMI) Kabupaten Pringsewu 2020-2023 dilantik oleh Ketua HIPMI Lampung, Arie Nanda Djausal.

Pelantikan yang dirangkai dengan Rapat Kerja BPC HIPMI itu berlangsung di Hotel Urban Pringsewu, Selasa (3-11-20). Dihadiri Wakil Bupati Pringsewu Fauzi dan sejumlah pejabat setempat.

Dalam sambutannya, Fauzi berharap HIPMI Pringsewu dapat menjadi mitra pemerintah daerah dalam rangka membangun Pringsewu lebih baik lagi. 

"Kiranya HIPMI akan semakin maju dan memperkokoh eksistensi sebagai wadah insan-insan pembangunan di Kabupaten Pringsewu. Untuk itu, HIPMI harus solid dan memiliki solidaritas tinggi," harap Fauzi.

Sementara Ketua HIPMI Lampung Arie Nanda Djausal mengatakan HIPMI mempunyai sejarah penting, terutama untuk memajukan dan meningkatkan perekonomian.  

"Karenanya, saya berharap kepada HIPMI Pringsewu untuk bisa mengembangkan segala bidang usaha, terutama di Pringsewu yang  memiliki potensi perikanan air tawar yang cukup besar," harapnya. 

Nanda juga meminta para pengusaha yang tergabung di HIPMI dapat  besergi dengan pemerintah daerah setempat serta saling mendukung diantara sesama pengusaha demi kemajuan  dan kesejahteraan masyarakat Pringsewu.

"Saya yakin Pringsewu akan lebih cepat maju manakala antara pengusaha dan pemerintah daerah saling bekerjasama dan bersinergi,"ucapnya.

Ketua HIPMI Pringsewu Oki Nugroho mengharapkan dukungan Pemkab Pringsewu untuk membangun para pengusaha muda di Bumi Bersahaja agar lebih maju dan berkembang.

Tampak hadir, Pabung Pringsewu Mayor CPM (K). Eva Yuniar Kamal, Kasat Bimas Polres Pringsewu AKP Mardiono, Kasi Intel Kejari Pringsewu Median, sejumlah pejabat pemerintah daerah. (*)

Laporan: Sulistyo.

Editor: M Furqon.






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos