Gubernur Lampung Tanam Bibit Semangka dan Melon di PKK Agropark

img
Gubernur Lampung Arinal Djunaidi dan istri, Riana Sari Arinal. Foto. Alfanny.

MOMENTUM, Tanjungbintang--Gubernur dan Tim Penggerak PKK Provinsi Lampung melakukan penanaman perdana bibit melon dan semangka di PKK Agropark, Kelurahan Sabahbalau, Kecamatan Tanjungbintang, Lampung Selatan, Jumat (6-11-2020).

Gubernur Lampung Arinal Djunaidi menyampaikan luas lahan PKK Agropark sekitar 10 hektare. Masih cukup luas untuk terus memperbanyak tanaman yang dikembangkan. Seperti alpukat, petei, cabai, dan jenis sayuran lainnya.

"Semoga Lampung semakin bergairah kembangkan holtikultura, seperti melon dan semangka. Hasilnya dapat dijual ke berbagai wilayah, seperti Jakarta yang membutuhkan pasokan," ungkapnya. 

Sementara, Ketua Tim Penggerak PKK Lampung Riana Sari Arinal mengatakan penanaman ini masih langkah lanjutan untuk pengembangan pemanfaatan lahan PKK Agropark Holtikultura. 

Dengan pengembangan itu, istri Gubernur Lampung ini berharap  masyarakat dapat belajar di PKK Agropark,  khususnya untu bidang pertanian.  Selain itu, dapat menjadi alternatif wisata

"Jadi keluarga dapat bermain di sini. Terlebih lagi masih dekat dengan kota, jadi cocok untuk berpariwisata. Selain itu edukasi terkait banyak jenis tanaman holtikultura," tuturnya.

Kepala Dinas Ketahanan Tanaman Pangan dan Hortikultura Kusnardi mengatakan PKK Agropark akan terus kembangkan. "Sebelumnya sudah tanam pohon kepel. Ditambah melon dan semangka, semoga terus berkembang," katanya. (*)

Laporan: Alfanny.

Editor: M Furqon.







Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos