Peringati Hari Pahlawan, Pemkab Pringsewu Ziarah ke Makam Pahlawan

img
Muspida Kabupaten Pringsewu gelar upacara ziarah makam memperingati Hari Pahlawan. Foto. Lis.

MOMENTUM, Pringsewu--Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pringsewu menggelar upacara memperingati Hari Pahlawan di Taman Makam Pahlawan Bahagia Pekon Keputran, Kecamatan  Sukoharjo, Selasa (10-11-2020). 

Upacara ziarah dan tabur bunga dipimpin inspektur upara Ketua DPRD Kabupaten Pringsewu Suherman. Dihadiri sejumlah pejabat setepat. Antara lain, Pj. Sekda Hasan Basri, Wakapolres Kompol Misbahuddin, Pabung Kodim 0424 Tanggamus Mayor Cpm Yuniar Kamal, para asisten dan kepala OPD.

Peserta upacara terdiri dari pleton pasukan TNI, Polri, Satpol-PP, Dinas Perhubungan, BPBD, Tagana dan Pramuka.

Wakapolres Pringsewu Kompol Misbahuddin mengatakan, ziarah tersebut merupakan bentuk penghormatan kepada para pahlawan kemerdekaan.

Ziarah juga dapat dijadikan sarana memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa. (*)

Laporan: Sulistiyo

Editor: M Furqon.






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos