Keberanian Masyarakat Laporkan Pelayanan Publik Masih Rendah

img
Diskusi publik di Ballrom Hotel Horison. Foto: Ira

Harianmomentum-- Ombudsman RI Perwakilan Lampung menggelar diskusi publik dengan tema 'Partisipasi Masyarakat dalam Pengawasan Pelayanan Publik Wujud Penyelenggara Negara yang Efektif, Efisien, Jujur, dan Terbuka'.


Kepala Ombudsman RI Perwakilan Lampung Nur Rakhman mengatakan, tujuan diskusi publik tersebut guna menyerap aspirasi dan mendorong partisipasi masyarakat untuk turut melakukan pengawasan terhadap pelayanan publik.


“Kami ingin mengoptimalkan peran masyarakat di berbagai elemen dalam pengawasan pelayanan publik. Diharapkan ada sinergi antara Ombudsman dengan masyarakat luas dalam menyikapi pelayanan publik yang belum sesuai standar,” kata Nur Rakhman di Ballroom Hotel Horison, Rabu (30/8).


Nur Rakhman mengatakan, saat ini keberanian masyarakat untuk melaporkan pelayanan publik yang belum sesuai standar masih tergolong rendah. Masyarakat belum berani melapor ketika menemukan pelayanan publik yang belum baik.


Dia berharap, diskusi ini bisa menggugah masyarakat agar berani melapor. Menurut dia, diskusi tidak hanya berhenti sampai di sini, tetapi harus bisa berlanjut pada diskusi-diskusi mendatang.


"Sehingga, kami bisa saling sinergi dalam rangka pengawasan untuk perbaikan pelayanan publik di Lampung,” ungkapnya.


Diskusi yang dimoderatori Juwendra Asdiansyah itu menghadirkan tiga narasumber. Mereka adalah Asisten Ombudsman RI Siska Widyawati, Kepala Ombudsman Lampung Nur Rakhman Yusuf, dan Berti Sarova, pelapor Ombudsman. (ira)


 







Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos