Keterlaluan! Hanya Tujuh Anggota DPRD Tubaba Menghadiri Rapat Paripurna HUT ke 57 Provinsi Lampung

img
Suasana ruang rapat utama DPRD Tubaba saat agenda rapat paripurna istimewa HUT ke 57 Provinsi Lampjung

MOMENTUM, Panaragan--Miris. Rapat paripurna istimewa peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 57 Provinsi Lampung hanya dihadiri tujuh dari 30 anggota DPRD Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba). Rapat paripurna berlangsung secara virtual dari gedung DPRD Provinsi Lampung, Kamis (18-3-2021).

Agenda utama rapat paripurna yang dipimpin Ketua DPRD Provinsi Lampung Mingrum Gumay itu mendengarkan pidato Gubernur Arinal Djunaidi. terkait peringatan HUT tersebut.

Tujuh anggota DPRD Tubaba yang menghadiri rapat paripurna tersebut: Ketua DPRD Ponco Nugroho, Nadirsyah, Ribiono, Sukardi, Hairul Amin dan Sugito.

Ketua DPRD Tubaba Ponco Nugroho menyayangkan banyak anggota DPRD yang tidak hadir pada rapat paripurna tersebut.

"Ada yang rapat partai, ada yang Rakorwil seperti Nasdem, ada juga karena berhalangan ada kepentingan mendesak," kata Ponco usai rapat paripurna tersebut.

Menurut dia, mesik bersifat istimewa rapat paripurna tersebut tidak menggandekan pembahasan. Karena itu, tidak ada syarat kuorum kehadiran jumlah anggota DPRD

Meski demikian, dia berharap, kelak kondisi tersebut tidak kembali terulang. "Semoga kedepan seluruh anggota DPRD Tubaba, jika tidak ada kepentingan yang sangat mendesak, hendaknya bisa hadir pada rapat paripurna seperti ini," ungkapnya. (**)

Laporan: Solihin

Editor: Munizar






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos