MOMENTUM, Bandarlampung--Stadion Mini Kalpataru di Kemiling, Bandarlampung, pada Ahad (25-7-2021), ramai warga berolahraga.
Di tengah situasi pandemi Covid-19, warga dari berbagai kalangan dan usia itu terlihat melakukan joging atau lari-lari kecil mengelilingi stadion. Sebagian lain, bermain sepakbola dan bulutangkis.
"Biasanya kalau pagi saya bekerja, meskipun hari Minggu tetap masuk. Namun semenjak PPKM (pembatasan kegiatan masyarakat), tempat saya bekerja memberlakukan shift kerja. Sebagian WFH (work from home atau bekerja dari rumah), seperti saya," kata Agus saat ditemui usai berolahraga.
Karena itu, dia memilih untuk berolahraga pada pagi hari, guna meningkatkan imun tubuh agar tidak mudah terserang penyakit, apalagi saat ini sedang pandemi Covid-19.
Sementara, Septa warga lainnya mengaku tidak khawatir untuk berolahraga di tempat tersebut, meskipun harus berbaur dengan sejumlah orang.
"Insya Allah tidak terjadi apa-apa, walaupun berolahraga di tempat ramai. Terpenting tetap menjaga protokol kesehatan (prokes)," kata Septa.
Septa menjelaskan, selama berolahraga di Stadion Mini Kalpataru tetap menggunakan masker dan menjaga jarak.
"Selain itu, saya juga membawa hand sanitizer (pembersih tangan, red). Mudah-mudahan aman dari covid-19," jelasnya sembari diselingi tawa.
Helen, mahasiswi salah satu perguruan tinggi di Bandarlampung mengaku, berolahraga guna menghilangkan rasa jenuh di rumah.
"Selama pandemi covid-19 merebak, program perkuliahan digelar secara daring (dalam jaringan). Jadi jarang keluar rumah. Sehingga merasa jenuh," kata Helen.
Menurut dia, berolahraga merupakan salah satu cara menghilangkan jenuh, selama menempuh perkuliahan secara daring.
"Kalau untuk berolahraga, menurut saya keluar rumah tidak menjadi masalah. Meskipun saat ini sedang pandemi, namun tetap menerapkan prokes," jelasnya. (**)
Laporan: Vino Anggi Wijaya
Editor: M Furqon.
Editor: Harian Momentum