MOMENTUM, Bandarlampung--Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Lampung bersilaturahmi ke Bambang Eka Wijaya (BEW), salah satu jurnalis senior, Jumat (21-1-2022).
Silaturahmi Ketua PWI Wirahadikusumah yang didampingi Sekretaris Andi S Panjaitan dan sejumlah pengurus itu langsung disambut Bambang.
Dalam kesempatan itu, BEW berpesan kepada pengurus PWI Lampung agar tetap menjaga martabat profesi wartawan.
Sebab, menurut dia, saat ini banyak orang yang mengaku sebagai wartawan. Namun, profesi itu hanya dijadikan untuk mencari uang.
"Sekarang ini banyak orang yang mengaku wartawan. Yang menghancurkan kredibilitas profesi kita. Jadi kita harus menegakkan martabat profesi wartawan dengan cara kita," kata Bambang.
Salah satunya dengan menyosialisasikan kepada masyarakat, kepala sekolah dan instansi lainnya terkait cara menghindari oknum yang mengaku wartawan. "Supaya mereka ini tidak mendapatkan tempat lagi," ujarnya.
Selain itu, Bambang juga berpesan agar PWI Lampung bersikap netral. Terutama dalam politik. "Jadi kita netral dan yang penting jaga martabat," harapnya.
Menanggapi itu, Ketua PWI Lampung Wirahadikusumah menyampaikan terima kasih atas nasihat dan saran yang diberikan BEW.
Wira juga berharap, BEW menjadi dewan penasihat dan terus menegur pengurus PWI Lampung apabila ada yang menyimpang.
"Kami berharap agar Pak Bambang bisa terus menegur kami, terus memberikan nasihat kepada kami," kata Wira.
Terlebih, saat ini pengurus PWI Lampung diisi para generasi milenial. Namun, dia menyatakan, akan terus menjaga marwah PWI Lampung.
"Karena itu kami sangat membutuhkan saran, masukan dan kritikan. Kedepan kami mohon bantuan Pak Bambang, karena kami sadar masih muda sekali," tuturnya.
Dia juga meminta doa restu untuk berangkat ke Kendari guna memperingati Hari Pers Nasional (HPN). "Kami mohon doa restunya, insya Allah 6 Februari ini kami berangkat HPN. Lalu Juni nanti kita berangkat Porwanas," tutupnya. (**)
Editor: Agung Darma Wijaya