Pers Harus Mampu Beradaptasi dengan Transformasi Digital

img
Wakil Rektor IIB Darmajaya Bidang Akademik RZ Abdul Aziz PhD 

MOMENTUM, Bandarlampung--Pers harus bisa beradaptasi dengan transformasi digital. Sehingga, mampu bertahan di tengah kemajuan teknologi.

Hal itu disampaikan Wakil Rektor IIB Darmajaya Bidang Akademik RZ Abdul Aziz PhD saat Diskusi PWI Lampung bertema Profesionalitas Pers di Era Digital, Kamis (24-3-2022).

Menurut Aziz, dengan transpormasi digital, akan memberikan peluang bagi pers. Asalkan, mampu beradaptasi dengan baik.

"Era digital ini memberikan peluang bagi media agar segera bertranspormasi menjadi media siber," tuturnya.

Meski demikian, dia mengakui, dengan adanya transportasi digital menjadikan media online dan sosial menjamur.

"Sehingga mengakibatkan penyebaran informasi menjadi tak terkendali. Bahkan sering tersebar informasi-informasi palsu," jelasnya.

Karena itu, selain beradaptasi dengan era digital, dia menyebtukan, pers juga dituntut untuk tetap menjaga profesionalitas.

Salah satunya melalui uji kompetensi wartawan (UKW) yang diselenggarakan PWI Provinsi Lampung. "Tapi kalau bisa, perlu adanya pendidikan profesionalitas wartawan," ujarnya.

Selain itu, pers juga diharapkan tidak hanya cepat dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat, tetapi harus tepat dan akurat. (**)






Editor: Muhammad Furqon





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos