Pengamanan Lebaran, Polres Lamteng Bentuk Tim Unit Reaksi Cepat Antibegal

img
Kapolres Lamteng, AKBP Doffie Fahlevi Sanjaya inspeksi pasukan Tim Unit Reaksi Cepat Antibegal.

MOMENTUM, Gunungsugih -- Polres Lampung Tengah membentuk Tim Unit Reaksi Cepat Antibegal untuk mengantisipasi pelaku tindak kejahatan di perjalanan.

Tim yang dibentuk Kapolres Lamteng, AKBP Doffie Fahlevi Sanjaya itu untuk menciptakan situasi yang aman, kondusif dan nyaman bagi para pemudik menjelang hari raya Idulfitri 1443H.

"Demi keselamatan, kenyamanan keamanan para pemudik, kami telah membentuk Tim Unit Reaksi Cepat Anti Begal, yang personelnya tergabung dari Tim Tekab 308 Polres Lamteng dan dari Polsek yang ada di Lamteng," ujar Kapolres.

Kapolres menjelaskan telah menyiapkan sarana dan prasarana pendukung dalam keperluan Tim tersebut. Mulai dari, fasilitas kendaraan, persenjataan, alat komunikasi dan lainnya. Mengingat, tugas ini fokus pada kejahatan di jalanan bahkan termasuk gangguan kamtibmas juga.

"Kami sudah berkoordinasi dengan semua pihak dan Forkopimda Laimteng. Dengan harapan, tidak ada ruang bagi pelaku untuk melakukan tindak kejahatan di wilayah hukum Polres Lamteng," kata Kapolres.

Masih dikatakan Kapolres, bahwa pihaknya akan menerjunkan sedikitnya 360 personil dari jajaran Polres Lamteng ditambah dari TNI serta Forkopimda Lamteng terkait. Upaya ini dilakukan semata-mata untuk menjamin keamanan dan kondusifitas menjelang Hari Raya Idul Fitri.

"Saya berharap pada pemudik untuk selalu waspada, dengan tidak memancing para pelaku kejahatan untuk beraksi. Selain itu, saya juga menghimbau kepada pemudik dan masyarakat Lamteng agar menghindari penampilan yang mencolok dengan memakai perhiasan. Kita semua tentu berharap Lamteng ini selalu aman dan kondusif dalam merayakan Hari Raya Idulfitri nanti," pungkasnnya. (*)






Editor: Muhammad Furqon





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos