Anggota DPRD Lampung Bantu Korban Banjir di Sidomulyo

img
Anggota DPRD Lampung, Lesty Putri Utami memberikan bantuan korban bencana banjir di Sidomulyo, Lampung Selatan.

MOMENTUM, Sidomulyo -- Kepedulian terhadap sesama yang sedang mengalami musibah, terus digelorakan anggota DPRD Lampung, Lesty Putri Utami.

Didampingi Ketua Bidang Sosial Rumah Aspirasi 45, Laras Tri Handayani, politisi yang dikenal dermawan itu, melakukan bakti sosial dan membagikan seribu paket sembako kepada korban bencana banjir di Kecamatan Sidomulyo, Lampung Selatan.

“Bakti sosial ini, sudah menjadi kewajiban bagi kami membantu masyarakat yang membutuhkan,” kata anggota Komisi 2 DPRD Provinsi Lampung , Jumat (28/10/2022).

Menurut sulung Mukhlis Basri, bantuan ini diberikan kepada warga yang terdampak banjir paling parah akibat meluapnya Way Katibung-Way Kalang pada Kamis, (27-10-2022).

“Ada empat desa yang parah, yaitu Desa Banyumas, Desa Beringin Kencana, Desa Sidodadi, dan Desa Suak Kecamatan Sidomulyo," kata Lesty, politisi PDI Perjuangan.

Sebagai informasi, akibat intensitas curah hujan yang tinggi dalam sepekan ini  membuat banjir menerjang di sejumlah daerah di wilayah Kecamatan Sidomulyo, Kamis (27/10/2022).

Ratusan hektare sawah dan ratusan rumah di dua kecamatan tersebut terendam air selama beberapa saat. Namun solusi permanen dan jangka panjang mengatasi banjir tahunan kali ini masih berproses.

“Mudah-mudahan bantuan tersebut dapat meringankan beban masyarakat yang terdampak banjir,  dan saya berharap agar banjir  tersebut tidak terulang di masa yang akan datang. Pemprov dan pemkab dapat mencarikan solusi permanen," ujar isteri Reza Mahendra itu.

Pada kesempatan tersebut, Lesty juga melayat ke rumah duka korban meninggal dunia karena tenggelam saat banjir Way Katibung, Romlah (12) dan Halimah (14). Keduanya putri Syamsudin warga  Desa Sukamaju Kecamatan Sidomulyo.

"Kunjungan saya ke rumah duka adalah untuk memberikan semangat dan memberi sedikit bantuan kepada keluarga korban," ujar Lesty. (*)






Editor: Muhammad Furqon





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos