Soal Caleg, Demokrat Lampung Siap Tempur

img
Satgas Bidang Penjaringan Caleg Partai Demokrat Provinsi Lampung, Kherlani. Foto: Ikhsan

MOMENTUM, Bandarlampung--Partai Demokrat Lampung memastikan kesiapan calon legislatif (caleg) menghadapi kontestasi Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. 

Hal itu disampaikan Satgas Penjaringan Caleg Demokrat, Kherlani di Kantor DPD Demokrat Lampung, Selasa (31-1-2023).

"Sampai saat ini, insya Allah semua dapil sudah ada bacalegnya," kata Kherlani.

Baca Juga: Pemilu 2024, Demokrat Lampung Siap Dukung Anies Baswedan

"Tidak ada caleg-caleg kami yang galau, dan semua siap menerima seperti yang sekarang proporsional terbuka atau nanti mungkin secara hukum MK menetapkan sistem proporsional tertutup, itu pun kami siap," tambah Kherlani.

Dia mengatakan Partai Demokrat Lampung di bawah pimpinan Edy Irawan saat ini sudah siap tempur. "Kita siap tempur, dan ga ada persoalan," ucapnya lugas.

Kherlani meyakinkan bahwa mulai dari DPR RI, DPRD provinsi, DPRD kabupaten/kota sudah terpenuhi.

Soal penurunan jumlah kursi DPRD provinsi Lampung dari 85 menjadi 75, Kherlani mengakui sangat mempengaruhi target partai. Akan tetapi lagi-lagi dia sampaikan Demokrat siap menghadapinya dan punya strategi.

"Kita tetap siap melaksanakan itu dan meraihnya, meskipun jumlah kursi menurun. Lagi pula jumlah kursi sudah disetarakan secara riil dengan jumlah penduduk saat ini," ucap Kherlani.

"Kalo bicara strategi, kita ga bisa bahas di sini. Namanya juga strategi, pasti dirahasiakan. Intinya kita punya strategi untuk capai target 15 persen," tandas dia.(**)






Editor: Agus Setyawan





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos