Operasi Ketupat 2023, Polisi Catat 60 Kecelakaan Lalu Lintas di Lampung

img
Kabid Humas Polda Lampung Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad.

MOMENTUM, Bandarlampung--Direktorat Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Lampung mencatat ada 60 kecelakaan selama 14 hari pelaksanaan Operasi Ketupat Krakatau 2023.

Kabid Humas Polda Lampung Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad menjelaskan, jumlah peristiwa kecelakaan lalu lintas itu mengalami penurunan dibanding tahun sebelumnya.

"Sejak operasi itu dimulai pada 18 April hingga 1 Mei 2023, tercatat ada 60 kejadian lakalantas dengan 16 korban meninggal dunia, sementara luka berat tercatat sebanyak 51 orang dan luka ringan 58 orang dengan total  kerugian materil Rp343 juta," kata Pandra di ruang kerjanya, Selasa (2-5-2023). 

Kemudian, dia menjelaskan, dibanding 2022 tercatat 69 kejadian lakalantas di seluruh wilayah hukum Polda Lampung. "Korban meninggal dunia 24 orang dengan kerugian material Rp287 juta. Jadi kalau kita bandingkan angkanya mengalami  penurunan pada tahun ini," jelas dia.

Menurut dia, pelayanan Operasi Ketupat Krakatau 2023 tersebut berjalan lancar, sebab adanya kerja sama seluruh stakeholder, baik dari Tentara Nasional Indonesia (TNI), pemerintah provinsi serta pemerintah daerah terkait. 

"Terima kasih atas kerjasamanya kepada unsur TNI, Pemda dan stakeholder yang terkait dalam melaksanakan Operasi Ketupat Krakatau 2023 berjalan dengan aman, nyaman dan berkesan," tutupnya.(**)






Editor: Agus Setyawan





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos