Beri Keterangan Berbeda dengan Warga, Walikota Klaim Selalu ke TPA Bakung

img
Walikota Eva Dwiana saat diwawancarai

MOMENTUM, Bandarlampung--Walikota Bandarlampung Eva Dwiana mengklaim selalu datang ke lokasi kebakaran Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Bakung. 

Klaim itu disampaikan Eva saat diwawancarai di Hotel Bukit Randu, Kamis (19-10-2023).

"Saya datang terus," jawab Eva saat ditanya soal ketidakhadirannya di TPA Bakung sejak kebakaran terjadi.

Selain itu, dia menyebutkan, jika tidak ada warga yang terdampak kesehatannya.

Dia mengaku sudah memerintahkan tim kesehatan untuk memantau kondisi masyarakat sekitar.

"Gak melihat memang kalau tim kesehatan datang terus untuk ngurusin mereka semua?" sebutnya. 

Pernyataan Eva itu berbanding terbalik dengan fakta di lapangan.

Sejak kebakaran terjadi pada Jumat (13-10-2023) hingga Rabu (18-10-2023), Eva sama sekali belum meninjau ke lokasi.

Hal itu diperkuat dengan pernyataan warga sekitar. Bahkan, mereka berharap Walikota Bandarlampung itu datang ke lokasi.

"Ya, harapannya sih bisa ditengokin Bunda Eva. Mudah-mudahan," kata Safariah, salah satu warga sekitar yang ikut terdampak.

Menurut dia, sampai saat ini, Eva belum pernah turun langsung di lokasi kebakaran tersebut. "Belum pernah ke sini," ujarnya.

Senada, warga Kelurahan Bakung, Fiki mengaku, belum pernah melihat walikota mengecek kondisi masyarakat.

Padahal, masyarakat sudah mulai merasakan dampak dari kebakaran tersebut.

"Belum ada. Padahal, sudah banyak yang terdampak dari asapnya. Anak saya sudah batuk-batuk," jelasnya.

Selain itu, dia menilai, proses pemadaman kebakaran di TPA Bakung terkesan lambat. 

Terpisah, Hartono mengaku, belum ada bantuan dari Pemkot Bandarlampung untuk warga yang terdampak.

"Belum ada bantuan. Masker juga belum ada," kata Hartono.

Padahal, dia mengatakan, asap dan bau dari kebakaran itu tercium hingga Kelurahan Keteguhan.

Tak hanya itu, ada juga warga yang sakit asmanya kambuh akibat dampak dari kebakaran tersebut. (**)









Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos