Jadi Koordinator Pemilih Muda TKD Prabowo-Gibran, Dokter Atras Siap "All In"

img
Dokter Atras bersama jajaran partai koalisi Prabowo-Gibran./ist

MOMENTUM, Bandarlampung--Dokter (dr.) Atras Mafazi, ditunjuk sebagai Koordinator Pemilih Muda Tim Kampanye Daerah Prabowo-Gibran Provinsi Lampung.

Penunjukan tersebut diumumkan melalui Surat Keputusan Tim Kampanye Daerah (TKD) yang disahkan pada 22 November 2023 oleh Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Rosan Roeslani. 

Melalui surat tersebut Dokter Atras secara resmi masuk ke dalam TKD yang dipimpin H Faishol Djausal.

Dokter Atras yang juga Caleg Gerindra untuk DPR RI Dapil Lampung I menargetkan 20 persen dari DPT Provinsi Lampung akan memilih Prabowo-Gibran pada saat kontestasi Pemilu nanti. Tidak hanya itu Dokter Atras juga yakin anak muda Provinsi Lampung solid memilih Prabowo-Gibran.

“Terima kasih banyak kepada TKN yang sudah menunjuk saya sebagai Koordinator Pemilih Muda TKD Provinsi Lampung, melalui penunjukan tersebut saya akan all in untuk mencari suara anak muda gen z dan milenial dan memenangkan Prabowo-Gibran di Provinsi Lampung,” ucap dia yang sering disapa Dokter Atras.

“Kesempatan ini hanya seumur hidup sekali jadi saya tidak akan menyia-nyiakan melainkan akan memaksimalkan untuk bisa memenangkan dan membuktikan bahwa saya mumpuni untuk menggaet suara anak muda Provinsi Lampung,” tambah Dokter Atras.

Dokter Atras berharap dengan pembentukan Tim Kampanye Daerah, seluruh elemen dan anggota yang termasuk kedalam struktur TKD dapat bersinergi dan berkolaborasi untuk memenangkan Prabowo-Gibran.

Melalui struktur yang sudah dibuat Dokter Atras akan mengkampanyekan untuk politik riang gembira baik dari anak muda maupun orang tua.

Sebagai Tokoh Generasi Milenial, Dokter Atras optimis dan yakin bisa meningkatkan elektabilitas dan suara anak muda di Provinsi Lampung.(**)






Editor: Agus Setyawan





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos