Hadiri Acara Muslimat NU, Mardiana Santuni Anak Yatim di Kecamatan Seputihagung

img
Ketua Penggerak PKK Kabupaten Lampung Tengah (Lamteng) Mardiana menghadiri acara Muslimat Nahdatul Ulama (NU) Kecamatan Seputihagung.

MOMENTUM, Seputihagung--Ketua Penggerak PKK Kabupaten Lampung Tengah (Lamteng) Mardiana menghadiri acara Muslimat Nahdatul Ulama (NU) Kecamatan Seputihagung, dalam menyambut 1 Muharam 1446 Hijriah.

Dalam acara tersebut, Mardiana yang juga Penasehat Badan Kontak Majlis Taklim (BKMT) Lamteng memberikan santunan anak yatim.

Dalam sambutannya Mardiana mengatakan bahwa dirinya merasa bangga dan haru sekaligus bahagia bisa hadir ditengah-tengah Muslimat NU Kecamatan Seputih Agung. Dirinya berharap pertemuan ini memberikan keberkahan.

"Saya merasa haru dan bahagia bisa hadir ditengah-tengah Muslimat NU Kecamatan Seputih Agung. Semoga pertemuan ini membawa keberkahan," kata Mardiana.

Mardiana menjelaskan bahwa Muslimat NU merupakan organisasi sosial keagamaan wanita terbesar. Keberadaan dan kiprah Muslimat NU dengan semangat membangun terus digaungkan melalui programnya.

"Tidak perlu kita ragukan lagi, banyak prestasi dan sumbangsih yang telah diberikan oleh Muslimat NU untuk kemajuan pembangunan bangsa. Baik dibidang agama, sosial wanita dan lainnya," ujar Mardiana.

Mardiana berharap Muslimat NU di Lamteng terus bergerak, bersinergi, berinovasi sekaligus menjadi motivator bagi organisasi sosial keagamaan wanita lainnya. (**)






Editor: Agus Setyawan





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos