MOMENTUM, Lampung Selatan--Ketua Simpul Relawan Arinal Djunaidi - Sutono (Ardjuno) Lampung, Iqbal Ardiansah, menyampaikan kepada masyarakat jangan ragu-ragu lagi memilih pasangan calon Gubernur Lampung nomor 1, Arinal Djunaidi - Sutono pada Pilkada 27 November mendatang.
Menurut tokoh pemuda Lampung ini, Arinal Djunaidi dan Sutono sudah terbukti bekerja dan berpengalaman memimpin dan membangun Provinsi Lampung. "Saya berkeyakinan Provinsi Lampung akan lebih maju bila kembali dipimpin oleh Pak Arinal Djunaidi, selain sudah terbukti membangun Lampung baik pak Arinal maupun pakde Sutono sudah matang dalam pengelolaan pemerintahan," tandas Iqbal Ardiansah, dalam kegiatan silaturahmi serta safari politik Ardjuno bersama ratusan warga di Jatimulyo, Kecamatan Jatiagung, serta seluruh simpul relawan Lampung Selatan Sabtu (23-11-2024).
Dalam kesempatan itu, Iqbal Ardiansah mengungkapkan bahwa, pada masa kepemimpinan Arinal Djunaidi saat menjabat sebagai Gubernur Lampung 2019-2024 telah terbukti menunjukkan komitmen luar biasa dalam menghadapi berbagai tantangan besar yang harus diahadapi
Dalam pernyataannya juga, Iqbal menyoroti bagaimana Arinal Djunaidi berhasil mengatasi masalah infrastruktur yang selama bertahun-tahun dibiarkan terbengkalai, serta keberhasilannya dalam mendapatkan dukungan dana dari pemerintah pusat untuk pembangunan di Lampung.
“Pak Arinal ini telah menunjukkan kepemimpinan yang kuat, meskipun menghadapi krisis global seperti pandemi COVID-19. Beliau berhasil mengatasi masalah besar, termasuk infrastruktur yang rusak, dan memperjuangkan hak rakyat Lampung dengan mendapatkan bantuan Rp 800 miliar untuk memperbaiki jalan-jalan di daerah yang selama ini terabaikan,” kata Iqbal dalam sambutannya
Ketua KNPI Provinsi Lampung itu juga menekankan pentingnya pengalaman dalam kepemimpinan daerah, mengingat banyaknya tantangan yang dihadapi oleh Lampung, seperti masalah perekonomian dan infrastruktur yang memerlukan solusi cepat dan tepat.
“Lampung membutuhkan pemimpin yang sudah terbukti, bukan yang coba-coba. Pak Arinal dengan pengalaman panjangnya di pemerintahan sudah terbukti mampu menjaga stabilitas dan memajukan Lampung meskipun dalam situasi sulit,” tegasnya
Menurut Iqbal, pasangan Arinal dan Sutono merupakan kombinasi ideal untuk melanjutkan pembangunan yang telah dimulai.
“Duet antara pak Arinal dan Sutono adalah kombinasi yang sangat tepat untuk memimpin Lampung ke depannya. Dengan pengalaman mereka, kita semua harus yakin Lampung akan semakin maju dan sejahtera,” lanjutnya.
Dengan semangat yang terus membara untuk kemajuan Lampung, Iqbal Ardiansah mengajak seluruh masyarakat khususnya yang ada di Kabupaten Lampung Selatan, untuk bersama-sama mendukung pasangan Ardjuno pada Pilgub Pilkada serentak yang hanya terhitung empat hari lagi,
"Demi keberlanjutan program-program pembangunan yang telah dimulai dan untuk memastikan kesejahteraan masyarakat Lampung yang lebih baik, kita harus pastikan pasangan ini bisa menjadi pemimpin untuk kedua kalinya, karena dalam mencari pemimpin jangan sampai memilih yang belum ada pengalamannya," pungkasnya. (**)
Editor: Agus Setyawan