Pemkab Pringsewu Orientasi Penyusunan RKPD

img
Wakil Bupati Pringsewu H. Fauzi

Harianmomentum.com--Wakil Bupati (wabup) Pringsewu H. Fauzi berharap, penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2019 memenuhi kaidah: sistematis, terpadu, transparan dan akuntabel.

Hal tersebut disampaikan saat membuka Orientasi RKPD Kabupaten Pringsewu Tahun 2019, di aula kantor pemerintah kabupaten (pemkab) setempat, Senin (5/2).

Menurut wabup, selain memenuhi kaidah-kaidah tersebut, penyusunan RKP harus konsisten dan relevan dengan rencana pembangunan jangka menengah daerah (RPJMD) yang telah ditetapkan. 

“Penyusunan RKPD berdasarkan kaidah akan memperlihatkan keterkaitan sumber daya manusia dengan potensi daerah yang akan ditangani,” kata wabup pada agenda yang diikuti para kepala organisasi perangkat daerah (OPD) kabupaten setempat itu.

Dia melanjutkan, melalui penyusunan RKPD yang baik, pelaku pembangunan (pemerintah daerah) dapat terus melakukan pengukuran terhadap kinerja dari alokasi/distribusi sumber daya serta langkah-langkah strategis pencapaian visi-misi dan arah pembangunan daerah.

Wabup menerangkan, tiga hal yang harus diperhatikan dalam proses penyusunan RKPD. Pertama, seluruh OPD dapat menjabarkan visi-misi pembangunan dengan baik, peralihan paradigma pembangunan dari penyesuaian anggaran menjadi penyesuaian program dan rasionalisasi program.

“Untuk menjangkau vsi-misi pembangunan diperlukan penyusunan  program beserta indikator kinerjanya yang terukur sesuai data yang valid dan relevan,” terangnya.

Agenda Orientasi RKPD itu mengahdirkan pemateri dari Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Provinsi Lampung dan Badan Pemeriksan Keuangan Perwakilan Lampung. (lis)






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos