Hadiri Tablig Akbar Tuan Guru Bajang, Yustin Disambut Ribuan Mahasiswa dan Masyarakat

img
Istri Gubernur Lampung (nonaktif) Yustin Ficardo bersama mahasiswa Institut Informatika dan Bisnis (IBI) Darmajaya./ist

Harianmomentum.com--Kehadiran Ibu Yustin Ficardo dalam acara Tablig Akbar Ustad Tuan Guru Bajang (TGB) di Masjid Baitul Ilmi, Kampus Institut Informatika dan Bisnis (IBI) Darmajaya mendapat sambutan hangat mahasiswa kampus tersebut.

 

Mahasiswa yang hadir bersama ribuan masyarakat dan sivitas akademika IBI Darmajaya tersebut selain mengikuti tablig akbar juga ingin melihat sosok istri Calon Gubernur Lampung Muhammad Ridho Ficardo, Kamis (22/3/2018).

 

Ustaz Tuan Guru Bajang (TGB) atau Dr Muhammad Zainul Majdi saat menyampaikan sambutan, mengucapkan selamat datang kepada Ibu Yustin.

 

Menurut TGB, Muhammad Ridho Ficardo adalah sahabatnya. "Pak Ridho teman saya. Sosok beliau yang santun kepada orang itu yang membuat saya dekat dengan beliau (Ridho)," ujar TGB.

Tablig Akbar ini dibuka sekitar pukul 09.30 WIB dengan pembacaan ayat suci Al-Quran. Lalu diisi dengan acara bertema Generasi Al-Quran penyelamat bangsa dan diiringi dengan shalawat.

 

Usai acara Tablig Akbar ini, TGB yang merupakan Ketua Organisasi Internasional Alumni Al – Azhar  (OIAA) Cabang Indonesia dan Gubernur Nusa Tenggara Barat tersebut bersilaturahmi bersama Penjabat sementara (Pjs) Gubernur Didik Suprayitno di ruang rapat utama kantor Gubernur Provinsi Lampung.

 

TGB memuji keberhasilan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung yang kembali meraih penghargaan terbaik pertama atas penanganan konflik sosial tingkat Nasional. “Masyarakat Lampung yang multi kultural dengan berbagai potensi  kekayaan alam, menjadi modal  pembangunan dan juga sebagai potensi konflik, namum Pemerintah Provinsi Lampung mampu menjaga kondusifitas dan keharmonisan masyarakat Lampung,” kata TGB.

 

Alumni Univesitas Al – Azhar Mesir yang berada di Lampung siap menjadi mitra Pemprov Lampung untuk melaksanakan pembangunan, khususnya pembinaan umat dan kemasyarakatan.

 

“Semua itu, akan disesuaikan dengan konsep keislaman moderat yang menghadirkan kemaslahatan umat, jauh dari sikap ekstremisme, akan menghimpun semua kebaikan dari semua pihak untuk kemaslahatan masyarakat Lampung,” paparnya. (red)






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos