Herman HN-Sutono Ajak Masyarakat Tidak ‘Golput’

img
Pendukung Paslon nomor urut 2 Herman Hn-Sutono di debat publik.

Harianmomentum.com--Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Herman Hn-Sutono mengajak masyarakat Provinsi Lampung untuk memberikan hak pilihnya dan tidak ‘golput ‘di Pilgub 27 Juni mendatang.

 

"Pilih nomor dua, sudah terbukti di Bandarlampung," ujar Calon Gubernur Lampung nomor urut dua mengakhiri acara debat publik, di Novotel Bandarlampung, Sabtu (28/4/18).

 

Selain itu, Herman mengatakan, bila terpilih sebagai Gubernur Lampung periode 2019-2024, seluruh jalan di Provinsi Lampung akan mulus.

 

"Bila terpilih, cukup dua tahun, jalan di Lampung akan mulus," ujarnya.

 

Selain itu, dia akan mengerahkan mobil kesehatan berkeliling masuk desa-desa guna mensukseskan program berobat masyarakat gratis.

 

"Sekolah juga akan digratiskan. Kami beri siswa dan siswi pakaian, sepatu dan tas gratis," jelasnya.

 

Dia menjelaskan, bila terpilih akan menata semua pelayanan publik dengan baik dan transparansi.

 

"Semua layanan publik akan disesuaikan dengan peraturan perundang-undangan yang ada," terangnya. (acw)






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos