IKI PTPN VII Peringati HUT ke 17

img
Pemotongan tumpeng oleh Ketua IKI Pusat Ny. Euis Andi Wibisono menandai puncak peringatan HUT ke 17 IKI.

Harianmomentum--Puncak peringatahan HUT ke-17 Ikatan Keluarga Istri (IKI) PTPN VII berlangsung meriah, Selasa  (16/5).  Kegiatan yang berlangsung di Gedung Pertemuan Kantor Direksi PTPN VII itu ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh Ketua IKI Pusat Ny. Eius Andi Wibisono didampingi Ny. Yayuk Sukarnoto. Potongan tumpeng  pertama diberikan kepada pinisepuh.

 

“Melalui HUT ke 17 IKI PTPN VII kita tingkatkan rasa syukur, sikap sederhana, kepedulian sosial, dan keterampilan budaya,”  kata  Eius. 

 

Pada kesempatan itu, Ketua IKI Pusat  juga menyerahkan bantuan kepada purnakarya karyawan PTPN setempat.

 

Euis mengatakan, IKI merupakan organisasi  yang menghimpun dan membina  para istri karyawan PTPN VII. Kegiatannya meliputi bidang: Pendidikan, ekonomi, sosial dan budaya. 

Pembentukan IKI bertujuan untuk mewujudkan kesejahteraan anggota dan keluarga melalui: Peningkatan pengetahuan, keterampilan dan sikap, serta menjalin kerjasama bidang sosial dan budaya  dengan berbagai pihak.


"Semoga diusia yang ke 17, IKI dapat menjadi organisasi yang semakin mandiri dan dewasa," harapnya.

 

Dia menerangkan, dalan bidang budaya IKI ikut melestarikan berbagai budaya bangsa. Upaya tersebut salah satunya dilakukan dengan melaksanakan kegiatan lomba membuat Guling Gantung (hiasan pengatin adat Lampung). Sebelumnya rangkaian acara peringatan HUT ke 17 IKI juga diisi dengan lomba senam. (nur)






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos