Hasil Pembangunan Tugu Pengantin Menuai Protes Keras

img
Tugu Pengantin Lampung di Jalan Pahlawan, Kotabumi, Lampung Utara.

Harianmomentum--Kontraversi pembangunan Tugu Pengantin di Jalan Pahlawan Kotabumi, Kabupaten Lampung Utara (Lampura) terus berlanjut. Setelah proses perencanaan yang sempat dikritik warga, kali ini hasil pembangunan tugu tersebut menuai protes keras .

Protes bernada cemooh, bahkan hujatan atas hasil pembangunan tugu yang katanya akan menjadi salah satu icon Kabupaten Lampura itu semakin ramai dilontarkan elemen masyarakat. Sebagain besar warga menilai hasil pembangunan  tugu pengantin itu sangat buruk dan tidak pantas dijadikan icon kabupaten.

Bukan hanya masyarakat umum, protes atas hasil pembangunan tugu itu juga disampaikan kalangan politisi. Anggota DPRD Provinsi Lampung, asal kabupaten setempat Nerozely Agung Putra Kunang mengatakan hasil pembangunan tugu pengantin tersebut semerawut dan secara tidak langsung mencoreng adat masyarakat Lampung setempat.

"?Patung pengantin itu kenapa laju jelek bener, melihat muka laju begitu dan pakaiannya, celananya yang menggantung seperti itu," kata Nero usai mengembalikan berkas pendaftaran penjaringan bakal calon bupati di Sekretariat DPC PDIP setempat, Jumat (2/6).

?Dia melanjutkan, hasil pembangunan tugu tersebut bukan saja sangat buruk, penggunaan dan penempatan perlengkapan pakaian adat Lampung pada patung pengantin itu pun terkesan asal-asal. "Kalau menurut saya ini suatu penghinaan bagi masyarakat adat Lampung Utara," ujarnya.  

Untuk itu, dia mendesak pemkab setempat segera melakukan perbaikan atas hasil pembangunan tugu pengantin itu. "Minimal patung itu digantilah, biar enak dilihat," tegasnya.(Ysn)






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos