Prabowo akan ke Lampung, Ini Jadwalnya

img
Capres nomor urut dua, Prabowo Subianto. Foto: ist

Harianmomentum.com--Calon presiden (capres) nomor urut dua Prabowo Subianto akan datang ke Provinsi Lampung, tepatnya di Kota Metro pada 20 Maret 2019.

Hal itu dikatakan Ketua Sekber Satgas Prabowo-Sandi Provindi Lampung Ahmad Romli Latif pada harianmomentum.com, Rabu (13-3-2019).

“Di Metro Pak Prabowo akan menghadiri kegiatan deklarasi 3000 ulama serta konser Indonesia menang bersama bintang tamu Nisa Sabyan Gambus,” kata Romli.

Menurut dia, saat ini para relawan Praboso-Sandi di wilayah Lampung masih menggelar rapat persiapan di beberapa tempat. “Hari ini kita baru selesai rapat di Bukitkemuning, Lampung Utara,” ujarnya.

Walau begitu, dia menyatakan bahwa kesiapan panitia dalam meyambut kedatangan Prabowo di Lampung sudah 99 persen.

“Kegiatan ini digagas para relawan bersama dengan seluruh partai pengusung Prabowo – Sandi,” katanya.

Walau Prabowo hanya sehari berkunjung ke Lampung, namun panitia acara telah menyiapkan beberapa rangkaian kegiatan di empat wilayah berbeda.

“Kita akan menggelar konser Indonesia menang bersama bintang tamu Nisa Sabyan selam empat hari berturut-turut,” jelasnya.

Pada Selasa 19 Maret konser dilaksanakan di Kabupaten Pringsewu, lalu pada Rabu 20 Maret di Metro (Prabowo hadir).

Selanjutnya pada Kamis 21 Maret di Bukit Kemuning Lampung Utara dan pada Jumat 22 Maret di Lapangan PKOR Wayhalim Bandarlampung.

“Untuk tanggal 21 Maret, Ibu Titiek Soeharto akan datang ke acara kita di Buktikemuning,” ujarnya.

Titiek Soeharto yang bernama lengkap Siti Hediati Hariyadi adalah putri dari mantan Presiden RI Soeharto. Titiek juga merupakan mantan istri Capres Prabowo. (acw)






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos