Nelayan di Lampung akan Dapat Subsidi BBM

img
Gubernur Arinal Djunaidi didampingi Sekretaris Provinsi Lampung Fahrizal Darminto saat jumpa pers.

Harianmomentum.com--Gubernur Arinal Djunaidi menyebutkan 5000 nelayan di Provinsi Lampung akan mendapatkan subsidi BBM (bahan bakar minyak) pada tahun 2020.

Arinal mengatakan Lampung memiliki garis pantai lebih dari seribu kilometer, sehingga banyak penduduk yang berprofesi sebagai nelayan.

"Tetapi mereka ini untuk mendapatkan BBM seperti solar dan lainnya sangat sulit," kata Arinal saat jumpa pers di Ruang Rapat Utama Kantor Gubernur Lampung, Kamis (18-7-2019).

Karena itu, Arinal pun melakukan pertemuan dengan Menteri Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan. Dari hasil pertemuan tersebut, Menteri ESDM akan memberikan subsidi kepada nelayan di Provinsi Lampung.

"Saya meminta kepada menteri agar untuk dipertimbangkan. Maka tahun 2020, terdapat 5000 nelayan yang akan mendapatkan subsidi BBM," terang nya.

Meski demikian, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung akan menginventarisir jumlah nelayan. "Ke depannya kita perlu menginventarisir, berapa sih jumlah nelayan di Lampung," ujarnya.

Dia berharap dengan adanya subsidi tersebut, perekonomian nelayan di Lampung akan meningkat. "Mudah-mudahan ini dapat meningkatkan ekonomi nelayan," harapnya. (adw)






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos