PWI Tulangbawang Bentuk Panitia Kurban

img
PWI Kabupaten Tulangbawang. Foto. Ist.

Harianmomentum.com--Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Tulangbawang membentuk panitia kurban Hari Raya Idul Adha 1140 H/2019 dalam rapat yang berlangsung di kantor PWI setempat di Menggala, Senin (5-8-2019).

Musyawarah memilih Mawardi Hendra Jaya sebagai ketua panitia kurban, sekretaris dijabat Ridwansyah, dan bendahara Suhirmansyah.

Ketua PWI Tulangbawang Abdul Rohman menginbau anggota PWI setempat, yang beragama Islam, memanfaatkan momen Idul Adha untuk berkurban sebagai bagian dari menjanlankan ajaran Islam.

"Kawan-kawan yang ingin berkurban, bisa ke kantor PWI Tulangbawang," ujar Rahman, saat memimpin rapat.

Menurut dia, pada tahun ini PWI Tulangbawang akan memotong hewan kurban. "Yang sudah pasti, kami memperoleh seokor sapi dari Bupati Tulngbawang Ibu Winarti," katanya.

Dia berharap, pada hari raya ini setidaknya bisa menyembelih minimal dua ekor sapi seperti tahun lalu. "Kami menunggu, silakan masyarakat atau teman-teman wartawa yang ingin berkurban datang ke PWI Tulangbawang," harapnya.

Daging hewan kurban itu, akan dibagikan kepada masyarakat yang berhak di sekitar kantor PWI Tulangbawang serta keluarga besar wartawan setempat.

Pada bagian, Rohman mengungkapkan rencana pembentukan koperasi wartawan PWI Tulangbawang, yang akan menangani usaha untuk meningkatkan kesejahteraan anggotanya. Dia berharap, koperasi itu pada terbentuk pada tahun 2020.

Selain itu, dia mengharapkan seluruh ketua bidang dan anggota PWI Tulangbawang, agar meningkatkan kinjernya. Sehingga program kerja yang telah disusun bisa terlaksana dengan baik.

Rohman juga mengimbah jajarannya untuk tetap solid serta mendukung program pemerintah demi kemajuan kabupaten yang berjuluk Sai Bumi Nengah Nyeppur. 

"Apalah artinya saya ini bila tanpa dukungan dari kawan-kawan dalam membesarkan nama PWI Tulangbawang, Saya juga berharap bukan hanya ketua saja yang mampu memikirkan PWI tetapi juga bidang-bidang juga mampu bekerja dengan baik dan di Tahun 2020 kemungkinan akan di buat koperasi untuk anggota PWI," harapnya.

Lebih lanjut, ia pun berpesan ketika kita mengkritik pemerintah daerah kita juga memberikan solusi. Bagaimana kita media ini bisa menjadi patner terbaik pemerintah yang mana apabila pemerintah salah maka media yang meluruskan dan memberikan solusi terbaik.

"Jangan jadikan profesi wartawan ini untuk kepentingan pribadi, tetapi jadikan untuk kepentingan umum," katanya. (rhm)







Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos