Wujudkan Status KLA, Tulangbawang Siap Bersinergi dengan Pemprov

img
Wakil Gubernur Lampung Chusnunia Chalim bersama Bupati Tulangbawang pada agenda road show Pengembangan Kabuapten Layak Anak (KLA)

MOMENTUM, Banjaragung--Pemerintah Kabupaten Tulangbawang siap memperkuat sinergi pelaksanaan program pembangunan dengan Pemerintah Provinsi Lampung. Termasuk dalam mewujudkan status daerah layak anak.

Hal tersebut disampaikan Bupati Tulangbawang Winarti kepada Wakil Gubernur Lampung Chusnunia Chalim saat agenda road show Pengembangan Kabuapten Layak Anak (KLA). Agenda terebut dipusatkan di Kampung Wargamakmur Jaya, Kecamatan Banjaragung, Kabupaten Tulangbawang, Kamis (30-1-2020).

"Kami (Pemkab Tulangbawang) berupaya maksimal mersinergikan 25 program unggulan bergerak melayani warga dengan program Pemeritah Provinsi Lampung untuk mewujudkan status Kabupaten Layak Anak," kata Bupati Winarti.

Wakil Gubernur Chusnunia Chalim mengapresiasi keseriusan Pemkab Tulangbawang untuk mewujudkan status KLA, menekan anggka kasus stunting.

"Agenda road show ini sebagai bentuk persiapan menghadapi penilaian kabupaten dan provinsi layak anak yang akan dilakukan Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak pada bulan Maret mendatang," kata wagub.

Wagub optimistis, Kabupaten Tulangbawang dapat merah status KLA sekaligus meraih penghargaan Anugerah Parahita Ekapraya (APE) tahun 2020. 

Karena itu, wagub mendorong Pemkab Tulangbawang segera melakukan upaya pembenahan terkait persyaratan penilaian status KLA dan penghargaan APE,antara lain: penerapan sekolah ramah anak, forum anak daerah dan peraturan daerah layak anak.

Rangkaian agenda road show  wabug di Kabupaten Tulangbawang itu, antara lain diisi dengan kegiatan: Senam Germas Lampung Berjaya, Senam BMW bersama yang merupakan hasil Kreasi Bupati Tulangbawang dan bazar produk usaha mikro kecil menengah.

Hadir pada kesempatan tersebut: jajaran forum komunikasi pimpinan daerah dan para kepala organisasi perangkat daerah setempat. (rhm)






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos