Fraksi Gerindra Apresiasi Kinerja Pemprov Lampung

img
Ketua Fraksi Partai Gerindra DPRD Provinsi Lampung, Rahmat Mirzani Djausal. Foto: ist

MOMENTUM, Bandarlampung--Ketua Fraksi Partai Gerindra Dewan Perwakilan Daerah (DPRD) Provinsi Lampung, Rahmat Mirzani Djausal mengapresiasi kinerja pemerintah provinsi setempat dalam hal penanggulangan corona virus disease 2019 (covid-19).

Terlabih, saat ini Lampung urutan pertama sebagai provinsi dengan risiko terendah dalam penyebaran covid-19.

Menurut Mirza, mencapaian itu tak lepas dari kinerja Gubernur Arinal Djunaidi selaku Ketua Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan covid-19  Provinsi Lampung dan jajarannya.

“Alhamdulillah, angka prevalensi kita sudah di bawah satu, yang berarti kasus sudah mulai menurun dalam kurun lebih dari 10 hari terakhir ini,” kata Mirza melalui pesan whatsapp yang diterima harianmomentum.com, Selasa (30-6-2020).

Artinya, sambung Mirza, pandemik sudah bisa dikendalikan. “Ini pun artinya masyarakat sudah mulai mematuhi protokol kesehatan sehingga sangat membantu dalam menekan angka resiko penularannya,” papar Mirza.

Kemajuan ini, kata Mirza, merupakan hasil kerja bersama semua pihak. Sebab, selama ini pemerintah tidak henti-hentinya melakukan sosialisasi penerapan protokol kesehatan kepada masyarakat.

Bahkan, jajaran aparat kepolisian dan TNI pun tanpa lelah berjaga di tempat kerumunan massa untuk mengawasi dan mengingatkan masyarakat yang belum mematuhi protokoler kesehatan (prokes) yang ada.

Dia berharap masyarakat di Lampung tetap konsisten menerapkan prokes di lingkungan masing-masing, dengan memakai masker, mencuci tangan dengan air mengalir memakai sabun, menjaga jarak dalam bersosialisasi, dan menghindari kerumunan.

Selain itu, menjadikan prokes sebagai gaya hidup dan harga mati, untuk memutus rantai penularan covid-19.

“Untuk semua pihak yang sudah berusaha membantu dalam memutuskan rantai penularan Covid-19 ini, saya sangat berterima kasih, Mari tetap teruskan penerapan prokes ke depannya. Untuk semua tim medis, tetap semangat berjuang menjadi garda terdepan,” ungkapnya.(**)

Laporan/Editor: Agung Chandra Widi






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos